Bobo.id - Apa kamu pernah melihat tulisan pada resep dokter?
Biasanya resep dokter ditulis dengan tulisan tangan yang rumit dan sulit dibaca, teman-teman.
Tapi, para ahli farmasi bisa mengartikan maksud tulisan dokter yang rumit, lo. Kok bisa, ya?
Cari tahu bagaimana ahli farmasi membaca tulisan dokter dan makna beberapa tulisan dokter, yuk!
Penyebab Kita Sulit Memahami Tulisan Dokter
Kalau teman-teman tidak bisa membada tulisan dokter yang rumit, jangan buru-buru menyalahkan tulisan tangan tersebut, ya. Hihi..
Ada alasan mengapa tulisan dokter seringkali rumit dan sulit dibaca, teman-teman.
Ini karena tulisan dokter terdiri dari hal yang tidak kita ketahui. Misalnya singkatan berbahasa Latin dan istilah kesehatan tertentu.
Selain itu, resep dari dokter juga dibuat untuk orang-orang yang bersangkutan dengan resep tersebut, yaitu ahli farmasi.
Bagaimana Ahli Farmasi Bisa Membaca Tulisan Dokter yang Rumit?
Alasan utamanya tentu karena ahli farmasi juga sudah memahami istilah kesehatan maupun singkatan yang digunakan oleh dokter saat menulis resep, teman-teman.
Kemudian, menurut ahli farmasi Garth Walls, para ahli farmasi sudah terbiasa membaca tulisan resep dokter. Sehingga mereka lebih mudah untuk mengetahui maknanya.
Baca Juga : Ini Sebabnya Saat ke Dokter, Bagian Mulut Diperiksa Pertama Kali
Jangan Sampai Salah, Ini Ciri Keju yang Masih Aman di Makan dan yang Harus Dihindari
Source | : | Health24,CO-OP CRS |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR