Bobo.id - Sumber daya alam terbagi menjadi dua jenis, yaitu sumber daya alam yang dapat diperbaharui dan sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui.
Pada artikel sebelumnya, Bobo sudah menjelaskan mengenai sumber daya alam yang dapat diperbaharui, teman-teman.
Sumber daya alam yang dapat diperbaharui adalah sumber daya alam yang tidak akan habis dan bisa memperbaharui dirinya sendiri dengan berbagai cara.
Nah, di Bumi juga ada sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui, tapi juga memberikan manfaat bagi manusia, teman-teman.
Yuk, kita cari tahu apa saja sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui yang ada di sekeliling kita!
Baca Juga : Kadar Karbon Dioksida di Bumi Mencapai Level Tertinggi, Apa Bahayanya?
Sumber Daya Alam yang Tidak Dapat Diperbaharui Bisa Habis Digunakan
Sumber daya alam merupakan segala sesuatu di alam yang memiliki manfaat bagi manusia.
Nah, sumber daya alam atau SDA dibagi menjadi dua, yaitu SDA yang dapat diperbaharui dan SDA yang tidak dapat diperbaharui.
Terdapat perbedaan yang jelas, nih, antara sumber daya alam yang dapat diperbaharui dengan yang tidak dapat diperbaharui.
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR