Bobo.id - Siapa yang suka menonton pertunjukan kembang api atau menyalakan kembang api di beberapa perayaan tertentu?
Kembang api biasanya dinyalakan saat perayaan pergantian tahun, ulang tahun kemerdekaan negara, dan banyak disukai karena warna serta bentuknya yang indah.
Ada satu tradisi saat perayaan kemerdekaan di Amerika Serikat pada 4 Juli, yaitu banyak kembang api dinyalakan di hampir setiap negara yang ada di Amerika.
Meskipun warna dan bentuknya indah, kembang api yang dinyalakan menimbulkan suara yang sangat keras, nih, teman-teman.
Baca Juga: Bahan-Bahan Alami Ini Bisa Kita Jadikan Pertolongan Pertama, lo!
Nah, suara keras dari kembang api ini bisa mengganggu hewan-hewan dengan pendengaran super, seperti anjing.
Karenanya, banyak penduduk Amerika yang kemudian pergi ke penampungan anjing atau pusat adopsi pada Hari Kemerdekaan Amerika yang jatuh setiap tanggal 4 Juli.
Wah, apa tujuannya orang-orang ini mengunjungi tempat penampungan hewan dan pusat adopsi yang ada di sana, ya?
Source | : | Bored Panda |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR