Bobo.id - Wah, Walt Disney Studios semakin serius membuat versi live-action dari film animasi klasik Disney, nih!
Tahun ini, sudah ada Dumbo dan Aladdin yang ditayangkan di bioskop. Kemudian akan disusul oleh Lion King di pertengahan bulan Juli dan Maleficent: The Evil Mistress pada Oktober mendatang.
Tahun depan, Disney juga akan merilis film Mulan versi live action, lo.
Menyusul film-film live action yang juga melibatkan karakter Disney Princess, film The Little Mermaid juga akan segera diproduksi, teman-teman!
Wah, siapa yang akan memerankan tokoh Ariel, ya?
Salah Satu Live Action yang Ditunggu-Tunggu
Film The Little Mermaid jadi salah satu film Disney yang paling ditunggu-tunggu versi live action nya, teman-teman.
Tentu saja, ini karena sebagian besar film The Little Mermaid memiliki latar tempat di dalam air.
Proses pembuatan film ini pasti akan sangat menantang dan membutuhkan waktu yang tidak sebentar.
Kisah film animasi The Little Mermaid terinspirasi dari cerita dongeng karya Hans Christian Andersen, lo.
Cerita dongeng itu diterbitkan pada tahun 1837 dan banyak diadaptasi dalam bentuk karya seni lainnya seperti teater musikal, opera, balet, film animasi, hingga anime.
Baca Juga: Maleficent Ternyata Punya Keluarga Peri Lainnya, lo! Lihat Trailer Maleficent 2, yuk!
Film animasi The Little Mermaid dari Disney sendiri dirilis pada 1989.
Pemeran tokoh Jack di film Marry Poppins Returns, Lin-Manuel Miranda, juga akan mengerjakan musik film live-action film The Little Mermaid, lo.
Sebelumnya, beliau juga mengerjakan lagu-lagu di film Moana, teman-teman.
Yang lebih keren lagi, Lin-Manuel Miranda akan berkolaborasi dengan komposer musik yang sudah membuat musik-musik Disney sejak dulu, yaitu Alan Menken!
Alan Menken juga memproduksi musik untuk live action Beauty and the Beast dan Aladdin, lo!
Wah, pasti lagu-lagu klasik dari film animasinya akan jadi semakin keren, nih!
Ariel, Tokoh Utama The Little Mermaid
Di film animasinya, cerita The Little Mermaid berfokus pada petualangan putri duyung bernama Ariel.
Berbeda dari bangsanya, Ariel tidak takut manusia dan justru suka mengumpulkan barang-barang dari kapal manusia yang karam dan mengoleksinya.
Ariel bahkan bersedia menukar suara indah dan siripnya menjadi sepasang kaki, lo, teman-teman! Ini karena ia begitu ingin menjadi manusia.
Sutradara film ini, Rob Marshall, sudah mencari selama berbulan-bulan untuk menemukan siapa sosok yang tepat untuk memerankan tokoh Ariel.
Pihak Disney baru saja mengumumkan siapa yang akan memerankan karakter utama film live-action The Little Mermaid, nih!
Baca Juga: Tiru Sifat Karakter Princess Disney Favoritmu Ini, yuk! (Bagian 2)
Pemeran Ariel di film live-action The Little Mermaid adalah Halle Bailey, teman-teman!
Halle Bailey dikenal sebagai penyanyi dari duo musik yang ia buat bersama kakaknya, Chloe Bailey.
Halle juga membagikan sebuah gambar yang menirukan sebuah adegan Ariel di film animasi The Little Mermaid, namun dengan versi dirinya sendiri. Hihi..
dream come true... ????????♀️???? pic.twitter.com/sndjYUS6wO
— chloe x halle (@chloexhalle) July 3, 2019
Nah, kalau yang ini adalah adegan versi Ariel di film animasinya.
Ariel dikenal memiliki ciri khas rambut berwarna merah, teman-teman. Kira-kira untuk memerankan Ariel nanti, Halle juga akan berganti warna rambut menjadi merah tidak, ya?
Kita tunggu saja sampai Disney merilis teaser dan trailer film ini, ya!
Baca Juga: Disney Princess Tercantik Juga Punya Senjata Pelindung Diri, lo!
Yuk, lihat video ini juga!
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Variety,oprahmag.com |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR