Bobo.id – Untuk menyimpan makanan agar awet, atau mendinginkan makanan dan minuman, kita memiliki teknologi bernama kulkas, teman-teman.
Kalau kita ingin minuman atau buah jadi dingin sebelum dikonsumsi, kita bisa meletakkannya di kulkas terlebih dahulu.
Tapi, teman-teman sudah tahu belum? Suku asli Amerika yang tinggal di kutub utara juga punya kulkas, lo!
Wah, apa kulkas milik suku di kutub utara juga digunakan untuk hal yang sama seperti kita?
Suku Eskimo Inuit dan Yupik
Di kutub utara, ada banyak sekali suku-suku asli Amerika, teman-teman. Kita mungkin mengenalnya dengan suku Indian atau suku Eskimo.
Di sana juga ada suku bernama suku Inuit dan Yupik, lo.
Suku Inuit dan suku Yupik tinggal di kutub utara dan bukan hanya di wilayah Amerika saja, lo.
Mereka tinggal di wilayah yang membentang dari Rusia, Alaska, hingga Greenland.
Baca Juga: Sama-Sama Besar, Mengapa Australia Disebut Benua dan Greenland Disebut Pulau?
Suku Eskimo yang tinggal di kutub utara tinggal di daerah yang sangat dingin, teman-teman.
Meski begitu, suku Eskimo juga membutuhkan kulkas, lo.
Kulkas Suku Eskimo di Kutub Utara
Kira-kira, mengapa suku Eskimo membutuhkan kulkas, ya? Mereka, kan, tinggal di tempat yang dingin?
Rupanya, suku Eskimo menggunakan kulkas dengan tujuan yang berbeda dengan kita.
Kalau biasanya kita memanfaatkan kulkas untuk membuat makanan dan minuman jadi dingin, maka tidak dengan suku Eskimo Inuit.
Suku Inuit justru menyimpan bahan makanan di dalam kulkas untuk mencegah makanan menjadi beku, teman-teman.
Wah, bayangkan saja pasti di luar sangat dingin, ya!
Tapi ada cara lain untuk menyimpan makanan supaya tidak beku di kutub utara, meski tidak ada kulkas, nih.
Menyimpan Makanan Tanpa Kulkas di Kutub Utara
Kalau ada suku kutub utara yang tidak memiliki kulkas, ada cara kreatif yang bisa dilakukan untuk mencegah makanan menjadi beku jika disimpan di luar.
Baca Juga: 7 Makanan Ini Tidak Perlu Disimpan di Dalam Kulkas, Apa Saja, ya?
Caranya adalah membungkus bahan makanan menggunakan kulit binatang, teman-teman.
Kulit binatang memang bisa menjaga makanan supaya tidak lekas membeku.
Strategi ini kebanyakan digunakan oleh suku Eskimo Yupik, teman-teman.
Cari tahu seputar kutub utara dan kutub selatan pada artikel terkait di bawah, yuk!
Baca Juga: Dari Mana Asal Suku Indian yang Ada di Benua Amerika? #AkuBacaAkuTahu
Penulis: Petronela Putri
Yuk, lihat video ini juga!
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR