Bobo.id – Ada tujuh planet selain Bumi di tata surya kita. Lima di antaranya bisa dilihat di langit Bumi.
Tentu saja planet-planet itu tidak terlihat besar seperti Bulan, melainkan hanya berupa titik kecil seperti bintang.
Namun, jangan sampai salah mengira bintang-bintang di langit itu sebagai planet, ya.
Baca Juga: Wah, Ada Siput yang Bisa Bercahaya seperti Kunang-Kunang! Kok, Bisa?
Salah satu cara yang paling mudah untuk membedakan bintang dan planet di langit malam adalah cahayanya.
Kalau teman-teman perhatikan, bintang di langit malam akan terlihat berkelap-kelip. Sedangkan planet cahayanya tetap atau tidak berkelap-kelip.
Nah, untuk lebih jelasnya, teman-teman bisa mengamati langsung, nih. Ada tiga planet yang bisa diamati pada Agustus 2019 ini.
Baca Juga: Hampir Sama dengan Dokter Manusia, Kenalan dengan Dokter Hewan, yuk!
1. Merkurius
Tidak setiap saat kita bisa mengamati planet terdekat dengan Matahari ini.
Jarak posisi Merkurius dengan posisi Matahari di langit Bumi sangat dekat.
Maka itu, jika kita terlalu awal mengamatinya, Merkurius belum terlihat. Sedangkan jika kita terlambat, Matahari sudah terbit dan membuat Merkurius tak terlihat lagi.
Namun, ada waktu-waktu tertentu di saat kita bisa melihat Merkurius dengan durasi yang lebih lama.
Salah satunya adalah pada 9 Agustus 2019 ini, teman-teman. Kita bisa mengamatinya pada pukul 05.45 waktu setempat daerah masing-masing.
Baca Juga: Selain Minum Susu, Datang ke Greenfields Family Land untuk Mengasah Kreativitas, yuk!
Kita bisa menikmati pemandangan ini dengan melihat ke arah langit timur sebelum Matahari terbit.
2. Jupiter
Tak sampai 24 jam setelah kita mengamati Merkurius, kita bisa melihat Jupiter di langit malam.
Jupiter akan berada di dekat Bulan pada 10 Agustus mulai pukul 18.05 hingga pukul 01.09 waktu setempat daerah masing-masing.
Baca Juga: Selain Banyak Jenisnya, Ternyata Ada 'Aturan' Memakai Kaus Kaki, lo!
Waktu terbaik untuk mengamati planet ini adalah pada pukul 19.30 di saat Jupiter berada di langit atas kepala kita.
Dari mata kita, Jupiter akan terlihat seperti bintang kuning terang yang tidak berkelap-kelip.
3. Saturnus
Dua hari setelah kita melihat Jupiter, giliran Saturnus yang berada di dekat Bulan, nih.
Planet bercincin ini akan terlihat di dekat Bulan pada 12 Agustus 2019 mulai pukul 18.30 hingga pukul 03.12 keesokan harinya.
Baca Juga: Terlihat Berwarna, Foto Ini Sebenarnya Hitam-Putih, lo! Kok, Bisa?
Bulan dan Saturnus akan berada di titik tertinggi di langit pada pukul 21.30 waktu setempat daerah masing-masing.
Sama seperti Jupiter, Saturnus hanya akan terlihat seperti bintang kuning terang jika dilihat tanpa teleskop.
Nah, itu dia beberapa planet yang bisa kita amati selama Agustus 2019 ini, teman-teman.
Perlu diingat bahwa ketiga planet ini akan terlihat jika cuaca cerah dan tidak tertutup awan, ya. Selamat mengamati planet!
Baca Juga: Jangan Panik! Ini Penanganan Pertama saat Tergigit Ular Berbisa
Lihat video ini juga, yuk!
Source | : | Info Astronomy |
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR