Bobo.id - Apakah teman-teman tahu tanaman bernama venus flytrap? Tanaman ini termasuk unik, lo.
Berbeda dengan tumbuhan lain yang mendapatkan makanan dari air dan pupuk, tanaman venus flytrap justru memakan serangga.
Tak hanya itu, tanaman bernama Latin Dionaea muscipula ini juga memiliki bentuk yang unik.
Baca Juga: Beberapa Wilayah di Jawa Alami Suhu Dingin Lagi, Ini 6 Manfaat Suhu Dingin bagi Tubuh
Bentuknya menyerupai mulut yang sedang terbuka dengan gigi-gigi tajam di sekeliling pinggirnya.
Eits, tapi tidak usah takut. Meski terlihat seperti gigi yang tajam, bagian tanaman itu hanyalah bulu-bulu yang halus, kok.
Lalu, bisakah tanaman venus flytrap ini menggigit manusia dan berbahayakah jika kita tergigit?
Baca Juga: Apakah Anak-Anak Boleh Lakukan Olahraga Angkat Beban? #AkuBacaAkuTahu
Cara Tanaman Memakan Serangga
Tanaman venus flytrap biasanya hidup di daerah subtropis dan banyak ditemukan di Amerika Serikat.
Di Indonesia sendiri, tanaman ini sebenarnya juga ada. Namun, kita memang jarang sekali menemukannya, kecuali ada orang yang sengaja menanamnya.
Baca Juga: Jadi Satu-satunya Satelit Alami Bumi, dari Manakah Bulan Berasal?
Seperti yang tadi sudah Bobo jelaskan, tanaman venus flytrap memiliki bentuk seperti mulut yang terbuka.
Mulut ini terdiri dari dua daun dan bulu-bulu halus yang terlihat seperti gigi-gigi tajam.
Bagian luar daun berwarna hijau, sedangkan bagian dalamnya berwarna merah mencolok.
Baca Juga: Meski Dianggap Biasa di Indonesia, 7 Hal Ini Dilarang di Singapura
Selain itu, venus flytrap juga bisa mengeluarkan bau yang khas untuk menarik perhatian serangga-serangga di dekatnya.
Saat seekor serangga menyentuh bulu-bulu halus, daun-daun itu akan langsung mengatup dan mencengkeram serangga itu.
Daun tanaman ini mengandung cairan khusus yang berfungsi untuk memakan dan mencerna serangga.
Baca Juga: Ternyata Ini Sebabnya Lobster yang Dimasak Akan Berubah Jadi Merah
Gas nitrogen yang ada di dalam tubuh serangga inilah yang akan menjadi makanan tanaman venus flytrap.
Berbahayakah untuk Manusia?
Kalau tanaman venus flytrap bisa memakan serangga, apakah tanaman ini juga berbahaya bagi manusia?
Baca Juga: Mengapa Tenggorokan Terasa Pahit Setelah Memakai Obat Tetes Mata?
Nah, ternyata tanaman ini sama sekali tidak berbahaya bagi kita, teman-teman.
Saat jari kita menyentuh bulu-bulu halus, kedua daun memang akan mengatup karena mengira bahwa jari kita adalah serangga.
Namun, "gigitan" dari tanaman ini tidak terasa sakit karena memang itu hanyalah bulu-bulu yang halus.
Baca Juga: Ingin Jadi seperti Legend Hero? Kenalan Dulu dengan Tokoh Utamanya, yuk!
Daunnya pun tidak cukup kuat untuk mencengkeram jari kita. Kita mungkin hanya akan merasa kaget karena gerakan tiba-tiba dari tanaman ini.
Selain itu, cairan khusus yang ada pada daun venus flytrap juga tidak berbahaya dan tidak menimbulkan efek apa pun pada jari kita.
Saat jari kita sudah terjepit di antara daun venus flytrap, tidak perlu panik. Kita hanya perlu mengeluarkan jari kita perlahan-lahan.
Baca Juga: Ada Orang yang Sulit Tidur karena Terlalu Lelah, Apa Sebabnya, ya?
Lihat video ini juga, yuk!
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR