Bobo.id – Pada saat musim hari raya kurban seperti sekarang, kita bisa melihat berbagai jenis hewan ternak yang dijual di pasar hewan atau di pinggir jalan, teman-teman.
Salah satu hewan yang banyak dijadikan hewan kurban di Indonesia adalah sapi.
Sapi di Indonesia juga ada banyak jenisnya, teman-teman. Ada yang berwarna cokelat, putih, atau hitam. Ada juga yang tubuhnya berukuran sangat besar, sampai ada yang berpunuk juga, lo.
Jika kita biasanya melihat punuk pada unta, sapi juga ada yang punya punuk, teman-teman.
Kira-kira, punuk sapi zebu ini fungsinya sama dengan punuk unta tidak, ya?
Zebu, Sapi yang Berpunuk
Jenis sapi yang dikenal memiliki punuk adalah sapi zebu. Sapi zebu termasuk ke dalam spesies Bos promogenius, ia juga dikenal dengan nama ilmiah Bos taurus atau Bos indicus.
Nama ‘zebu’ ini berasal dari kata ‘ceba’ yang dalam bahasa Tibet artinya ‘punuk’.
Tahukah kamu? Sapi zebu ini merupakan salah satu jenis sapi tertua, lo. Sapi ini berasal dari wilayah Asia Selatan, khususnya India dan ada sejak 3.000 tahun sebelum Masehi.
Seperti namanya, ciri khas sapi ini adalah punuk di punggung bagian atas. Ciri khas lainnya adalah bagian kulit yang bergelambir di bawah dagunya.
Baca Juga: Benarkah Unta Menyimpan Cadangan Air di Punuknya? #akubacaakutahu
Di beberapa negara, sapi zebu dikonsumsi dagingnya, teman-teman. Namun karena sapi ini dianggap sebagai hewan suci di India, masyarakat hanya memanfaatkan susunya saja.
Tempat Tinggal Sapi Zebu
Sapi zebu yang berpunuk ini tinggal di tempat beriklim tropis yang panas.
Karenanya, sapi ini memiliki kelenjar keringat yang efisien untuk menjaga tubuhnya di suhu panas, laju metabolisme yang lebih rendah dan tubuh yang lebih padat dibandingkan sapi jenis lain.
Metabolisme tubuhnya yang rendah membuat sapi zebu bisa bertahan lebih lama tanpa makanan.
Ini juga ada hubungannya dengan punuk sapi zebu, lo.
Jenis sapi zebu sekarang ada sekitar 70 spesies yang tersebar di Asia dan Afrika, dan ada juga yang tinggal di Benua Amerika, di mana sapi ini dikenal sebagai sapi Brahman.
Fungsi Punuk Sapi Zebu
Punuk sapi ini muncul karena disebabkan oleh pembesaran otot-otot rhomoideus di area bahu dan punggungnya.
Punuk sapi terdiri dariotot, jaringan ikat, dan lemak.
Baca Juga: Sama-Sama Punya Hewan Ternak, Mengapa Orang Asia Tidak Membuat Keju?
Ukuran punuk sapi ini berbeda-beda tergantung jenis kelamin, jenis sapi, dan usianya.
Fungsi punuk sapi ini masih dipelajari oleh ilmuwan namun awalnya ilmuwan memperkirakan punuk sapi berfungsi sebagai tempat penyimpanan lemak yang bisa digunakan saat cadangan makanan menipis.
Meski begitu, ada yang membantah pendapat itu karena di dalam punuk sapi lebih banyak kandungan otot dibandingkan lemaknya.
Punuk sapi zebu juga mengandung beberapa pembuluh darah yang membuatnya bisa melakukan metabolisme lebih cepat.
Kemudian ada juga pendapat bahwa punuk sapi ini berhubungan dengan daya tarik sapi jantan untuk mencari pasangan, teman-teman.
Baca Juga: Apa Perbedaan Susu Bebas Laktosa dan Susu Sapi Biasa? Ayo, Cari Tahu!
Yuk, lihat video ini juga!
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Pets on Mom.me |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR