Bobo.id - Sebagian besar orang, terutama yang tidak mengerti tentang ular, biasanya akan menganggap ular sebagai hewan yang berbahaya.
Beberapa jenis ular memang berbahaya karena memiliki bisa atau racun yang mematikan.
Namun, ada juga beberapa jenis ular yang tidak berbisa, nih, teman-teman.
Baca Juga: Mau Pelihara Kucing tapi Malah Alergi, Apa yang Harus Dilakukan?
Ular yang tidak berbisa memang tidak begitu berbahaya seperti ular berbisa. Namun, kita tetap harus mewaspadainya.
Apalagi jika teman-teman tidak tahu apakah ular itu jenis yang memiliki bisa atau tidak.
Nah, sama seperti ular berbisa, ular tidak berbisa juga bisa menggigit kita, lo. Meski tidak beracun, digigit ular tidak berbisa tetap berbahaya.
Lalu, apa yang harus dilakukan jika kita digigit ular berbisa, ya? Cari tahu, yuk!
Baca Juga: Jadi Kucing Pembawa Keberuntungan, Kenalan dengan Maneki Neko, yuk!
Hindari untuk Menarik Ular
Gigitan ular tidak berbisa memang tidak mengandung racun. Namun, saat ular itu menggigit, gigi akan tertancap di tubuh kita.
Biasanya, orang akan langsung mencoba untuk menarik ular itu supaya gigitannya terlepas.
Banyak orang akan mencoba untuk menarik ekor ataupun kepala ular.
Baca Juga: Bagaimana Cara Burung Merpati Menemukan Jalan Pulang? #AkuBacaAkuTahu
Sayangnya, menarik ular hanya akan membuat gigi ular akan semakin tertancap lebih dalam.
Hal itu merupakan cara ular untuk mempertahankan diri karena mengira tarikan di tubuhnya sebagai ancaman.
Saat merasa terancam, ular akan semakin menggigit lebih kuat, bahkan juga membelit kita.
Baca Juga: Ternyata Eksim Tidak Menular, Ini 3 Fakta Seputar Penyakit Kulit Eksim
Jika kita berhasil menarik ular, biasanya kulit kita akan sobek sehingga mengeluarkan lebih banyak darah.
Tak jarang, patahan gigi ular juga bisa tertinggal di dalam luka sehingga akan terasa lebih sakit lagi.
Tidak Memberikan Perlawanan
Nah, hal yang harus dilakukan saat digigit ular tak berbisa adalah tidak memberikan perlawanan.
Baca Juga: Tips Sederhana yang Bisa Dilakukan agar Ular Tidak Mendekati Kita
Gigitan ular memang akan terasa sakit karena ada benda asing yang menusuk kita.
Namun, semakin kita bergerak, semakin kuat ular akan menggigit.
Maka itu, usahakan untuk tidak bergerak. Saat itulah, ular akan merasa tidak terancam sehingga akan melepaskan gigitan.
Setelah itu, barulah kita ke rumah sakit supaya bisa diberikan pertolongan pertama.
Baca Juga: Selain Bumilangit, Indonesia Juga Punya Jagat Sinema Satria Dewa, lo!
Lihat video ini juga, yuk!
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR