1. Merasa Bosan
Pernahkah teman-teman merasa bosan saat menunggu seseorang atau bosan karena tidak ada hal yang bisa dikerjakan?
Rasa bosan bisa membuat kita mengantuk dan akhirnya menguap.
Saat kita merasa bosan, bagian otak yang bernama nukleus akumbens tidak menerima informasi yang menyenangkan.
Baca Juga: Ingin Berkunjung ke Monkey Forest Ubud di Bali? Patuhi 7 Hal Ini, yuk!
Itu karena rasa bosan memang biasanya muncul ketika kita tidak melakukan aktivitas apa pun.
Hal ini membuat kadar adenosin di dalam tubuh meningkat. Adenosin sendiri merupakan zat kimia yang membuat tubuh merasa lelah dan memperlambat detak jantung.
Akibatnya, otak akan menganggap rasa bosan sebagai tanda kelelahan sehingga kita pun menguap.
Baca Juga: Malas Gerak? 5 Olahraga Sederhana Ini Bisa Dilakukan agar Tetap Sehat
Cara Bersikap terhadap Barang yang Dipakai, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Kompas.com,Hello Sehat,alodokter |
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR