Bobo.id – Sebagian wilayah Sumatra dan Kalimantan sedang terpapar asap akibat kebakaran hutan.
Masyarakat sekitar pun dianjurkan untuk menggunakan masker hidung agar tidak menghirup asap.
Belum lama ini, beredar informasi bahwa cara menggunakan masker yang benar untuk menghindari asap adalah sisi putih di luar.
Sementara sisi yang berwarna hijau atau biru berada di dalam.
Baca Juga: Wah, Ada Rumput Laut Rasa Daging Asap! Kok, Bisa, ya?
Hmm… benarkah begitu? Yuk, cari tahu cara gunakan masker hidung yang benar!
Menggunakan masker hidung terlihat mudah. Kita tinggal mengaitkan tali yang ada di samping masker ke dua telinga atau mengikat tali ke bagian belakang kepala.
Namun, ternyata memakai masker hidung tidak boleh sembarangan, lo, teman-teman. Karena, kalau salah menggunakannya, malah meningkatkan risiko kemungkinan terjadinya masalah.
Lalu, bagaimana caranya? Inilah panduan cara menggunakan masker hidung dengan benar:
Perhatikan Ukuran Masker
Sebelum mengambil atau membeli masker, teman-teman perlu perhatikan ukurannya. Jangan sampai masker terlalu kecil atau terlalu besar saat kita pakai.
Baca Juga: Kenapa Mulut Kita Mengeluarkan Asap Saat Udara Dingin?
Sebelum Menyentuh Masker
Jangan lupa untuk selalu cuci tangan dengan sabun atau menggunakan hand sanitizer, sebelum menyentuh masker dan memasangnya.
Ini untuk menghindari bakteri atau kotoran di tangan menempel di masker.
Yang Mana Sisi Luar Masker?
Kebanyakan masker memiliki dua warna yang berbeda. Biasanya hijau dan putih atau biru dan putih. Lalu, yang mana sisi luarnya?
Sisi luar masker adalah yang berwarna hijau atau biru, teman-teman. Jadi, sisi putihlah yang seharusnya berada di dalam.
Sisi putih biasanya teksturnya lebih lembut dibanding sisi luar. Karena itulah, sisi putih yang menempel langsung ke kulit muka.
Tentukan Sisi Atas Masker
Apakah teman-teman menemukan sisi yang terdapat kawat di dalamnya atau bagian yang keras tapi lentur? Itulah sisi atas masker.
Kawat pada masker itu gunanya agar bisa menutup rapat masker di wajah kita.
Teman-teman bisa cubit kawat pada masker untuk mengikuti lekuk hidung agar masker lebih tertutup rapat.
Baca Juga: Apakah Asap Selalu Bergerak ke Atas?
Lipatan-Lipatan Masker
Panjangkan lipatan-lipatan masker ke bawah untuk menutup semua bagian yang harus ditutup yakni hidung, mulut, hingga dagu.
Setelah masker terpasang dengan benar, hindari menyentuh masker apalagi sebelum mencuci tangan.
Hanya Boleh Digunakan Sekali Pakai
Masker yang sudah digunakan hanya boleh digunakan sekali pakai, lo, teman-teman.
Bahkan beberapa sumber menyatakan bahwa masker ini hanya bisa digunakan selama 3-4 jam pemakaian atau maksimal 1 hari.
Itulah cara yang benar menggunakan masker, apakah teman-teman sudah gunakan masker hidung dengan benar?
#GridNetworkJuara
Lihat juga video ini, yuk!
Source | : | Hellosehat.com,Turn Back Hoax |
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR