Apakah Hiperhidrosis Berbahaya?
Sebenarnya hiperhidrosis tidak berbahaya bagi kesehatan.
Namunm jika ada yang mengalaminya saat beranjak dewasa, perlu dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, karena bisa jadi ada penyakit yang memicu hiperhidrosis.
Walaupun tidak berbahaya, jika tidak ditangani hiperhidrosis bisa menimbulkan masalah lainnya, teman-teman.
Baca Juga: Sedang Sedih? Coba Lihat Video Kucing Lucu yang Sedang Bermain
Misalnya kita bisa terkena infeksi jamur. Kondisi lembap merupakan lingkungan yang baik untuk pertumbuhan jamur.
Kelainan kulit, keringat berlebihan bisa menyebabkan kitarentan terkena penyakit kulit seperti bisul dan kutil.
Bau badan juga bisa kita alami jika keringat kita disertai dengan bakteri. Keringat dan bakteri akan menimbulkan bau tak sedap yang keluar dr tubuh kita.
Baca Juga: Sebelum Siapkan Tempatnya, Ketahui Ciri-Ciri Kucing yang Akan Melahirkan
Tonton video ini, yuk!
Source | : | Hello Sehat |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR