Bobo.id – Tahukah teman-teman? Pesawat rupanya tidak boleh asal terbang melintasi semua tempat di Bumi, lo.
Pilot memiliki rute yang harus dipatuhinya saat menerbangkan pesawat terbang. Ada juga tempat-tempat di dunia yang tidak boleh dilalui pesawat terbang, lo.
Tempat yang tidak boleh dilintasi pesawat terbang ini namanya no-fly zone atau zona larangan terbang.
Ayo, cari tahu tempat apa saja di dunia yang tidak boleh dilintasi pesawat terbang!
Machu Picchu
Peninggalan Suku Inca di pegunungan Andes ini juga idak boleh dilewati oleh pesawat terbang.
Sebabnya, Machu Picchu merupakan salah satu situs sejarah penting di dunia, teman-teman.
Karena situs sejarah ini begitu penting bagi masyarakat Peru, maka pemerintah Peru memberlakukan zona larangan terbang di atas Machu Picchu.
Baca Juga: 3 Tempat Ini Disebut Keajaiban Dunia ke-8, Yuk Kita Lihat di Mana Saja!
Source | : | The Sun,world atlas |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR