Kecerdasan Paus Orca
Meski disebut paus orca, sebenarnya orca lebih tepat disebut sebagai keluarga lumba-lumba.
Paus orca ini lebih memiliki kemampuan dalam hal kerja sama, karenanya paus orca berkelompok untuk berburu bersama. Mereka makan ikan atau mamalia laut lainnya.
Paus orca memiliki komunikasi yang baik dan memiliki bahawanya sendiri. Bahkan, paus orca dalam sebuah kelompok memiliki panggilan khusus yang menjadi tanda bahwa ia adalah anggota kelompok.
Kecerdasan Paus Biru dan Paus Orca
Salah satu hal yang menjadi ukuran peneliti untuk melihat kecerdasan hewan adalah kemampuan hewan mengajarkan sesuatu pada anaknya.
Paus orca bisa mengajari anaknya cara berburu hingga memangsa anjing laut yang ada di dekat permukaan.
Di sisi lain, paus biru juga pandai mengajari anaknya cara navigasi untuk menemukan makanan di seluruh lautan.
Jadi, keduanya sama-sama hewan yang cerdas dan kesimpulannya, baik paus biru dan paus orca memiliki kecerdasan masing-masing yang berguna untuk bertahan hidup.
Baca Juga: Mengapa Paus Orca Disebut Paus Pembunuh dan Apa Ia Berbahaya?
Yuk, lihat video ini juga!
Source | : | The Conversation |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR