2. Ikan Buntal
Ikan buntal memang lucu, tapi ia merupakan salah satu makhluk laut yang berbahaya bagi manusia.
Ikan buntal memiliki racun tetrodotoxin. Racun itu lebih kuat dari sianida. Racun milik ikan buntal bisa dijadikan obat jika diolah oleh para ahli kimia.
Baca Juga: Saat Tahun Baru Imlek, 6 Hal Ini Tidak Boleh Dilakukan di Tiongkok!
3. Ubur-ubur Kotak
Makhluk lunak ini ada di semua samudera. Ia memang tak mempunyai taring atau gigi, tapi ia punya tentakel beracun yang bisa membahayakan manusia.
Setiap tahun ada 20 – 40 orang yang meninggal karena sengatan ubur-ubur kotak di Filipina.
Ubur-ubur kotak itu banyak jenisnya, lo! Masing-masing dari mereka punya racun yang berbahaya! Contohnya ubur-ubur kotak australia dan ubur-ubur kotak Chironex fleckeri.
Ubur-ubur kotak australia memiliki puluhan tentakel yang panjangnya mencapai 4,5 meter.
Racun yang dimiliki ubur-ubur kotak australia ini cukup untuk melukai 60 orang. Ubur-ubur kotak Chironex fleckeri juga tak kalah berbahaya. Racun yang dimilikinya bisa membunuh makhluk hidup dalam waktu 3 menit. Hiii mengerikan!
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR