Bobo.id – Apa teman-teman bercita-cita mengunjungi negara-negara yang ada di dunia?
Negara apa saja yang ingin teman-teman kunjungi?
Coba kunjungi negara tertua di dunia, yuk!
Ada beberapa negara yang disebut sebagai negara tertua di dunia dan memiliki sejarah peradaban yang panjang, bahkan sebelum masehi.
Di mana saja negara tertua di dunia itu, ya? Ayo, kita cari tahu!
Baca Juga: Bukan Segi Empat, Nepal Satu-satunya Negara yang Bentuk Bendera Nasionalnya Unik! Ini Serba-serbinya
San Marino
Salah satu negara paling kecil di dunia ini juga dikenal sebagai negara tertua di dunia.
Menurut sejarah, negara San Morino mulai didirikan 301 tahun sebelum Masehi.
Namun, negara ini baru dianggap merdeka pada tahun 1600-an setelah lepas dari kendali Italia.
Undang-undang di negara ini juga merupakan yang tertua, lo, yaitu undang-undang yang ditulis tahun 1600-an.
Tiongkok
Di Asia, salah satu negara yang memiliki peradaban tertua adalah Tiongkok.
Menurut catatan sejarah, peradaban Tiongkok pertama mulai ada sejak 3.500 tahun lalu.
10 Contoh Pelanggaran Hak di Lingkungan Sekolah, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | ThoughtCo.,The Culture Trip |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR