6. Google Doodle Ucapan Terima Kasih kepada Peternak dan Petani
Selama berada di rumah untuk melakukan karantina diri, nutrisi dan kebutuhan pangan kita harus tetap terpenuhi, nih.
Karena hal inilah, Google membuat ilustrasi yang diberi judul Thank You: Farmworkers and Farmer.
Ilustrasi ini ditampilkan pada 10 April yang lalu sebagai ucapan terima kasih kepada para petani, peternak, dan pekerja di bidang ladang lainnya yang tetap bekerja di luar rumah untuk memastikan kebutuhan pangan setiap masyarakat selalu terpenuhi.
Baca Juga: Chord Mudah Lagu Naik Delman, Seru Dinyanyikan Bersama Keluarga
7. Google Doodle Ucapan Terima Kasih kepada Para Penjual Kebutuhan Sehari-hari
Meski beberapa negara memberlakukan kebijakan lockdown yang melarang warganya keluar rumah, tapi untuk beberapa kondisi, penduduk bisa pergi ke luar rumah, kok.
Salah satunya adalah jika seseorang harus pergi membeli kebutuhan sehari-hari, seperti kebutuhan pangan.
Nah, Google lalu membuat ucapan terima kasih kepada penjual kebutuhan sehari-hari, seperti di pasar, minimarket, supermarket, atau tempat lain.
Dengan adanya para petugas ini, warga tetap bisa berbelanja dan membeli kebutuhan mereka selama berada di rumah.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Tonton video ini juga, yuk!
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Google Doodle |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR