Bobo.id – Keluarga kucing itu ada banyak sekali jenisnya, lo, teman-teman.
Ada kucing domestik atau kucing rumahan yang kita pelihara di rumah, maupun yang kita temui di jalan.
Ada kucing liar yang tinggal di hutan sampai di gunung, seperti lynx, ocelot, atau serval.
Ada juga kucing besar seperti harimau, singa, citah, puma, macan tutul, dan yang lainnya.
O iya, mungkin teman-teman yang memelihara kucing di rumah tahu, bahwa kucing tidak suka dimandikan.
Bahkan, mungkin ada kucing yang langsung lari terbirit-birit kalau terkena cipratan air. Hihi…
Tapi, ternyata tidak semua kucing takut air, lo! Bahkan, ada keluarga kucing yang jago berenang!
Mengapa Kucing Tidak Suka Air?
Kucing mungkin suka air untuk diminum, tapi umumnya kucing yang kita pelihara tidak suka terkena air, misalnya saat mandi.
Menurut para peneliti, ketakutan kucing pada air dimulai sejak kucing mulai dijadikan sebagai hewan domestik, dan juga perilaku leluhurnya.
Artinya ini sudah terjadi sejak ribuan tahun lamanya, teman-teman.
Baca Juga: Menggunting Kuku Kucing Harus Hati-Hati! Ini Tips Menggunting Kuku Kucing Tanpa Melukainya
Kucing di alam liar juga tidak memerlukan kemampuan adaptasi di dalam air.
Mereka tidak perlu berevolusi karena tidak mengalami banyak hal yang berhubungan dengan air.
Selain itu, kucing tidak suka bulunya basah karena ia bisa kedinginan.
Sedangkan kucing besar seperti singa atau macan tutul menghindari perairan karena biasanya ada buaya. Namun sebenarnya mereka bisa berenang, teman-teman.
Tidak Semua Kucing Takut Air
Tapi, kucing peliharaan juga ada yang suka air, kok. Salah satu jenis kucing yang dikenal suka air adalah Turkish Van.
Menurut Animal Planet, kucing Turkish Van justru suka dengan air.
Ini karena leluhurnya di Turki suka menceburkan diri ke air, untuk menghalau cuaca yang panas.
Selain kucing Turkish Van, ada juga jenis kucing domestik lain yang suka mendekati air, lo.
Misalnya kucing maine coon, kucing hutan norwegia, kucing manx, kucing aby, kucing bobtail jepang, kucing bengal, kucing bobtail amerika, kucing savannah, dan kucing angora turki.
Selain itu, ada juga keluarga kucing yang jago berenang.
Keluarga Kucing yang Pandai Berenang
Jika ada kucing rumahan yang takut air, dan kucing besar yang menghindari perairan, tidak dengan keluarga kucing yang satu ini, yaitu harimau!
Ada beberapa jenis harimau yang suka berenang, teman-teman.
Baca Juga: Beratnya Sampai 300 Kilogram, Kucing Besar Paling Besar di Alam Liar Bukanlah Singa, Pernah Tahu?
Spesies harimau yang tersisa saat ini kebanyakan ada di Asia Tenggara.
Seperti yang teman-teman ketahui, wilayah Asia Tenggara banyak memiliki hutan-hutan tropis.
Nah, wilayah ini biasanya memang punya suhu udara yang hangat. Apalagi saat musim kemarau.
Makanya, harimau suka sekali berenang di dalam air, meskipun tidak sampai menyelam ke dalamnya.
Alasannya berenang di dalam air adalah untuk mendinginkan tubuhnya, jadi kepala harimau tetap terjaga di atas permukaan air.
Harimau berburu makanan di malam hari, sehingga di siang hari ia bisa berendam di dalam air, teman-teman.
Kadang harimau juga berenang untuk mengejar mangsanya, lo.
Dibandingkan semua kelompok kucing besar, harimau punya bagian permukaan tubuh yang paling cepat memanas. Karenanya ia makin suka berenang.
Tubuh yang kuat dan kaki yang berselaput juga membuatnya menjadi perenang yang baik.
Ada peneliti yang mencatat harimau pernah menyeberang sungai sejauh 29 kilometer, lo. Wah, hebat, ya!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Yuk, lihat video ini juga!
Source | : | Howstuffworks,Animal Planet,Cattime.com |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR