Bobo.id – Wah, tidak terasa kita sudah melakukan aktivitas belajar dari rumah selama hampir dua bulan, nih, teman-teman.
Selama dua bulan di rumah, selain aktivitas belajar, aktivitas apalagi yang sering teman-teman lakukan?
Mungkin ada teman-teman yang makin sering bermain dengan kakak dan adik atau orang tua, atau ada yang semakin mendalami hobi di rumah.
O iya, meskipun di rumah, jangan lupa untuk tetap menjaga kesehatan dan melakukan pencegah penyebaran virus, ya.
Kita bisa mengingat-ingat cara mencegah penyebaran virus dengan cara yang seru, lo, yaitu dengan fitur goyang-goyang di imoo Watch Phone.
Fitur Goyang di Imoo Watch Phone
Apa teman-teman ingat apa saja yang harus dilakukan untuk mencegah penyebaran virus?
Selain menjaga jarak dengan melakukan physical distancing, kita juga harus rajin mencuci tangan menggunakan sabun dengan air mengalir, juga mengenakan masker.
Pada musim lebaran kali ini, kita juga diimbau untuk tidak bepergian jauh keluar kota untuk mudik.
Nah, kita bisa mengingat-ingatnya dengan cara menyenangkan, menggunakan fitur goyang-goyang di imoo Watch Phone.
Kita hanya perlu memperbarui atau meng-update fitur goyang-goyang melalui aplikasi di smartphone orang tua kita.
Nantinya, proses instalasi akan berlangsung ketika kita imoo Watch Phone diisi dayanya dan terhubung dengan layanan internet.
Fitur goyang ini bisa digunakan sejak 25 April 2020 - 14 Mei 2020 mendatang.
Mengenal Langkah Penyebaran Virus dengan Fitur Goyang imoo Watch Phone
Cara menggunakan fitur goyang imoo Watch Phone adalah menggoyangkan tangan untuk mendapatkan gambar dan mengumpulkan poin.
Nantinya akan ada sembilan gambar ediukatif seputar langkah pencegahan penyebaran virus COVID-19.
Kita hanya bisa menggunakannya setelah pukul 15.00 WIB, ya. Ini supaya kita bisa membagi waktu belajar dan bermain, teman-teman.
Bagi teman-teman yang menjalankan ibadah puasa, jadi bisa sekalian ngabuburit menunggu waku berbuka, nih!
Setiap hari, kita memiliki kesempatan bermain fitur goyang ini sebanyak 10 kali dan ada kesempatan bermain tambahan sebanyak 3 kali dengan cara membagina gambar ke sesama pengguna imoo Watch Phone.
Jadi, setiap satu kali membagikan gambar, akan ada satu kali lagi kesempatan bermain untuk kita.
O iya, kalau kita berhasil mengumpulkan 9 gambar berbeda dan mendapatkan gelar berikut ini:
Baca Juga: Wah, Setelah 3 Bulan Belajar di Rumah, Siswa di Vietnam Sudah Bisa Kembali Belajar di Sekolah!
- Immune Legend (Naik 2 level + 150 poin)
- Health Master (Naik 1 level + 100 poin)
- Hygiene Warrior (70 poin)
Poin-poin itu bisa ditukarkan dengan macam-macam tema di imoo Watch Phone, teman-teman. Seru, kan?
Baca Juga: Mulai Bosan di Rumah? Cobalah Lakukan Cara Ini Agar Kamu Tidak Bosan Saat di Rumah
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Yuk, lihat video ini juga!
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR