Bobo.id - Di ruang angkasa, ada berbagai planet, bahkan planet itu bukan hanya yang ada dalam tata surya kita saja.
Planet yang berada di luar tata surya ini disebut sebagai eksoplanet atau planet ekstrasurya.
Nah, peneliti ternyata menemukan eksoplanet yang terlihat mirip dengan Bumi yang kita huni saat ini.
Kalau eksoplanet ini mirip dengan Bumi, apakah kemungkinan eksoplanet yang baru ditemukan ini juga bisa dihuni seperti Bumi?
Apa saja kemiripannya dengan Bumi, ya?
KOI-456.04, Eksoplanet yang Mirip Bumi
Peneliti menemukan sebuah eksoplanet yang dinamakan KOI-456.04 dan dianggap sebagai eksoplanet yang mirip dengan Bumi.
Kemiripan dari KOI-456.04 adalah jaraknya dengan bintangnya yang tepat, sehingga kemungkinan ada permukaannya yang penuh dengan cairan.
Selain itu, eksoplanet yang menjadi kandidat sebagai sebuah planet ini juga memiliki bintang yang mirip dengan Matahari.
Jika dilihat dengan menggunakna teleskop, KOI-456.04 termasuk dalam grup yang berisi 4.000 eksoplanet lain di luar tata surya.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | National Geographic Indonesia |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR