2. Jayakarta
Perjanjian antara Kerajaan Pakuan Pajajaran dan Portugis membuat Kesultanan Demak dan Kesultanan Cirebon merasa tersinggung.
Karenanya, pasukan gabungan Demak dan Cirebon, yang saat itu berada di bawah pimpinan Fatahillah pun menyerbu Portugis untuk menguasai Sunda Kelapa.
Peristiwa ini terjadi pada 22 Juni 1527. Nah, tanggal inilah yang hingga saat ini dirayakan sebagai hari jadi kota Jakarta.
Nama Sunda Kelapa pun diganti menjadi Jayakarta oleh Fatahillah, yang berarti kota kejayaan.
3. Stad Batavia
Pada 30 Mei 1619 Jayakarta pun ditaklukkan oleh Belanda di bawah pimpinan Jan Pieterszoon Coen.
Kota Jayakarta dibumihanguskan dan mulai didirikan sebuah kota baru bernama Batavia.
Selanjutnya pada 4 Maret 1621 Belanda membentuk pemerintahan kota bernama Stad Batavia yang berarti Kota Batavia.
Baca Juga: Lubang Hitam Terdekat dengan Bumi Ditemukan! Ini Dia Keistimewaannya
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR