Awal Mula Makan Malam
Nah, menu makan malam sudah ada sejak zaman Romawi. Meskipun waktu makannya bukan di malam hari.
Makan malam di Inggris mulai populer di abad pertengahan. Zaman dulu makan malam disebut cena, yaitu bahasa Latin dari makan malam.
Saat itu jugalah para bangsawan mulai makan malam dengan menu dan penataan meja yang mewah, dan juga memiliki peraturan di meja makan.
Untuk mempersiapkannya, juru masak harus mulai mempersiapkan makan malam sejak subuh, lo. Ini juga dipengaruhi oleh ketersediaan pencahayaan yang hanya ada di pagi dan siang hari.
Waktu makan malam bergeser jadi semakin malam saat listrik dan lampu mulai ditemukan, teman-teman.
Pada akhir abad ke-18, kebanyakan orang yang tinggal di perkotaan mulai makan tiga kali sehari.
Makan malam baru benar-benar dikonsumsi di malam hari di abad ke-19. Ini adalah saat orang-orang mulai sibuk bekerja dan baru pulang di malam hari.
Namun, pada saat hari libur, orang-orang masih makan malam di waktu lainnya dan bukan malam hari.
Baca Juga: Dipakai di Banyak Negara Asia, Sumpit Punya Aturan Berbeda, lo!
Source | : | BBC |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR