Tinggal dalam Liang
Landak Jawa tinggal di dalam liang atau lubang di dalam hutan atau di semak-semak.
Umumnya landak Jawa ini menggali sendiri liangnya.
Akan tetapi, ada juga landak Jawa yang memilih untuk bersarang di celah batu dan gua.
Di dalam liang ini ada ruangan yang cukup luas untuk beberapa ekor landak Jawa.
Landak memakan buah-buahan dan biji-bijian yang ditemukannya.
Kadang-kadang landak yang tinggalnya di dekat tempat tinggal manusia akan memakan tumbuhan yang ditanam warga.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Penulis | : | Sylvana Toemon |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR