Bobo.id - Siapa di sini yang pernah atau sering makan permen karet?
Permen karet adalah jenis permen yang unik. Ia tidak akan hilang walau sudah kita hisap selama apapun.
Hanya saja rasa manisnya akan menghilang jika kita sudah mengunyahnya terlalu lama.
Baca Juga: Banyak Digemari, Kenapa Permen Karet Hilang Manisnya Ketika Dikunyah?
Pernahkah teman-teman mengalami permen karet menempel di rambut? Hal ini mungkin terjadi saat kita sedang membuat gelembung.
Karena sangat lengket, biasanya orang memutuskan mengguntingnya agar permen karetnya hilang.
Padahal ada cara alami dan juga mudah untuk menghilangkan permen karet yang menempel di rambut.
Yuk, simak di sini!
1. Es Batu
Ternyata, es batu bisa digunakan untuk menghilangkan permen karet yang menempel di rambut, lo.
Es batu akan membekukan permen karet jadi keras, jadi mudah diangkat.
Caranya, cukup letakkan es batu pada rambut yang terkena permen karet dan tunggu sampai permen karet jadi keras.
Lalu, cobalah untuk mengangkatnya dari rambut.
Source | : | kids.grid.id |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR