Bobo.id - Berikut ini adalah rangkuman dan soal Bilangan Cacah, yang merupakan materi Belajar dari Rumah di TVRI untuk kelas 4-6 SD.
Apakah teman-teman sudah pernah mengenal bilangan cacah? Bilangan cacah adalah bilangan bulat yang dimulai dari angka 0 dan dilanjutkan dengan bertambah satu dari bilangan sebelumnya.
Contoh bilangan cacah adalah 0, 1, 2, 3, 4, 5, 6, dan seterusnya.
Tayangan Belajar dari Rumah hari ini membantu kita memahami bilangan cacah dan contoh soal operasi hitung bilangan cacah.
Ada juga soal latihan matematika tentang bilangan cacah yang bisa teman-teman kerjakan di rumah, lo.
Yuk, kita simak rangkuman dan soal latihan matematika tentang bilangan cacah dari program Belajar dari Rumah di TVRI.
Nilai Bilangan, Lambang Bilangan, Nilai Tempat, dan Nilai Angka
Dari gambar di atas, teman-teman bisa memahami apa itu nilai bilangan, lambang bilangan, nilai tempat, dan nilai angka.
Nilai bilangan adalah cara membaca angka, sedangkan lambang bilangan adalah bilangan dalam bentuk angka.
Kemudian, nilai tempat adalah nilai dari bilangan, seperti satuan, puluhan, berdasar letaknya. Kalau nilai angkanya disesuaikan dengan nilai tempatnya.
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR