Bobo.id - Punya hewan peliharaan memang menjadi kesenangan tersendiri untuk sebagian orang. Bisa jadi teman bermain yang menggemaskan setiap harinya.
Salah satu hewan peliharaan yang paling populer adalah kucing. Siapa di sini yang punya kucing peliharaan?
Sebagai hewan berbulu, kucing memiliki warna bulu yang beragam. Ada warna biru atau kebanyakan orang mengenalnya dengan warna abu-abu.
Ada warna merah atau oranye, ada warna krem, cokelat, putih, dan hitam. Bagaimana dengan warna bulu kucingmu?
Apakah ada yang pernah melihat atau memelihara kucing dengan bulu yang hitam secara keseluruhan?
Berbeda dengan kucing berbulu warna lain, kucing hitam dikenal sebagai hewan yang misterius dan memiliki banyak mitos.
Di Indonesia sendiri, ada banyak mitos tentang kucing hitam. Bagaimana dengan di negara lain, ya?
Yuk, kita cari tahu tentang mitos kucing hitam di berbagai negara!
5 Mitos Kucing Hitam di Berbagai Negara
1. Indonesia
Indonesia termasuk negara yang memiliki banyak mitos tentang kucing hitam, nih.
Salah satu yang paling kita sering dengar adalah jika ada orang yang menabrak kucing hitam hingga mati dan tidak dikubur, maka akan mendapatkan nasib sial.
Namun, di Indonesia juga ada mitos baik tentang kucing hitam, lo. Konon jika kucing hitam menjilati kaki seseorang, dalam waktu sebulan orang itu akan mendapatkan rezeki.
2. Latvia
Ada yang pernah mendengar nama negara ini? Latvia adalah sebuah negara yang ada di wilayah Eropa Utara, teman-teman.
Negara ini punya mitos unik mengenai kucing hitam. Banyak orang Latvia, khususnya para petani yang percaya kalau kucing hitam membawa keberuntungan.
Petani di latvia percaya jika kucing hitam bermain di ladang atau lahan yang mereka tanami, ia akan membawa keberuntungan pada hasil panennya.
Hal ini karena masyarakat latvia percaya bahwa kucing hitam adalah jelmaan Dewa bernama Rungis yang merupakan dewa panen.
3. Rusia
Banyak negara yang memercayai kalau kucing hitam bisa membawa sial, hal ini ternyata juga berlaku di Rusia, lo.
Namun, orang Rusia punya cara unik untuk mengatasi nasib sial yang dipercaya disebabkan melihat kucing hitam.
Saat melihat kucing hitam berjalan di hadapan kita, orang Rusia biasanya akan berbalik arah sambil memegang salah satu kancing yang ada di baju.
Cara ini dipercaya bisa menghindari dari nasib sial.
4. Tiongkok
Seperti banyak negara, masyarakat Tiongkok juga percaya kalau kucing hitam membawa nasib sial.
Bahkan di Tiongkok kehadiran kucing hitam diartikan sebagai pertanda akan munculnya kemiskinan dan juga penyakit.
5. Mesir
Di negara Pyramid ini, mitos yang berlaku tentang kucing hitam sedikit berbeda.
Daripada mempercayai nasib baik atau buruk, masyarakat Mesir percaya bahwa kucing hitam adalah wujud Dewi Bast yang merupakan dewi matahari.
Baca Juga: Cara Menghitung Menggunakan Sifat Asosiatif, Pengertian Beserta Contoh Soal
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Source | : | kucingpedia.com |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR