Bobo.id - Banyak orang yang percaya kalau anak-anak seperti kita lebih dekat dengan ibu dibandingkan ayah.
Bagaimana dengan teman-teman di rumah? Apakah kamu lebih dekat dengan ibu atau justru lebih dekat dengan ayah?
Anak-anak seperti kita mungkin dekat dengan ibu karena peranannya yang terlihat setiap harinya.
Contohnya, membangunkan kita di pagi hari, membuat sarapan, mengurus rumah, dan masih banyak lagi.
Namun ternyata, ayah juga punya peran yang tak kalah penting dari ibu, lo. Ayah memainkan peran dalam kehidupan setiap anak yang tidak bisa diisi oleh orang lain.
Peran ini bisa memiliki dampak besar pada anak dan membantu membentuk kita menjadi orang seperti apa mereka di kemudian hari.
Sama seperti ibu, ayah juga berperan penting dalam perkembangan emosional kita.
Anak-anak seperti kita akan mencontoh ayah mereka soal peraturan dan bagaimana melaksanakannya.
Baca Juga: Bisa Bikin Semakin Dekat dengan Ayah, Inilah 4 Kegiatan Seru untuk Ayah dan Anak Perempuan #AyahSIAP
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | kids.grid.id |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR