Mengenal Bentuk Geometri yang Ada Pada Transportasi di Sekitar
Bus
Bus jika kita lihat bentuknya menyerupai bangun ruang balok. Kemudian jendelanya bentuknya seperti bangun datar persegi atau persegi panjang.
Kemudian di dalamnya ada tiang penyangga yang bentuknya silinder. Tak lupa juga setir yang berbentuk lingkaran.
Kereta Api
Sama seperti bus, kereta api juga memiliki gerbong yang menyerupai balok. Di dalamnya juga terdapat ruangan yang membentuk kubus atau balok, misalnya kamar mandi.
Jendela kereta api bentuknya adalah bangun datar persegi panjang.
Baca Juga: 4 Kereta Tercepat di Dunia, Semuanya Berasal dari Asia Timur, lo!
Perahu
Layar yang digunakan perahu untuk berlayar bentuknya ada yang seperti segitiga, persegi panjang, atau trapesium.
Badan perahu juga bentuknya menyerupai trapesium, lo.
Pesawat
Bentuk badan pesawat mirip dengan bangun ruang tabung. Kemudian sayapnya juga ada yang bentuknya seperti trapesium.
Jendela pesawat umumnya berbentuk oval.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR