Bobo.id - Materi belajar buku tematik kelas 6, tema 9, subtema 1, kurikulum 2013 kita belajar mengenai Keteraturan yang Menakjubkan.
Salah satu materinya adalah tentang persatuan dan kesatuan bangsa. Sebelumnya Bobo sudah menjelaskan tentang makna persatuan dan kesatuan.
Namun, apakah teman-teman sudah tahu apa pentingnya persatuan dan kesatuan untuk diri sendiri, masyarakat, dan Bangsa Indonesia?
Kalau belum, cari tahu kunci jawabannya di sini, yuk!
Baca Juga: Cari Jawaban Soal Kelas 6 Tema 9 Subtema 1: Makna Persatuan dan Kesatuan Bangsa
Pentingnya Persatuan dan Kesatuan Bangsa Indonesia
1. Pentingnya Persatuan dan Kesatuan Bagi Diri Sendiri
Bagi diri sendiri, persatuan dan kesatuan mengandung arti bahwa setiap keinginan dan kepentingan pribadi harus disesuaikan dengan mengutamakan kepentingan orang banyak.
Menghargai semangat persatuan memiliki arti penting bagi diri sendiri, di antaranya yaitu:
- Mengembangkan sikap tenggang rasa dan saling menghargai dalam hidup bermasyarakat.
- Memperkuat persatuan di dalam keluarga yang bisa memengaruhi semangat persatuan di masyarakat.
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR