Bobo.id - Teman-teman kelas 4, pada pembelajaran kelas 4 tema 9 subtema 1, kita mengenal hak dan kewajiban untuk menjaga kekayaan alam.
Salah satunya kita perlu melestarikan hewan-hewan yang ada di alam, seperti elang jawa.
Tahukah kamu? Populasi elang jawa juga dipengaruhi oleh kegiatan manusia.
Apa saja dampak kegiatan manusia terhadap populasi elang jawa, ya?
Yuk, kita cari tahu kunci jawabannya.
Populasi Elang Jawa
Elang jawa merupakan salah satu hewan yang terancam punah, teman-teman. Karenanya, elang jawa termasuk hewan yang dilindungi.
Populasi elang jawa berkurang karena dipengaruhi oleh beberapa hal, seperti kerusakan habitat akibat bencana alam atau aktivitas manusia.
Dampak Kegiatan Manusia Terhadap Populasi Elang Jawa
Kegiatan manusia ada yang memberikan dampak buruk, yakni membuat populasi elang jawa semakin berkurang. Kemudian ada juga kegiatan yang manusia yang memberikan dampak baik, yakni menjaga populasi elang jawa agar tidak semakin berkurang.
Apa saja?
1. Perburuan Liar
Salah satu kegiatan manusia yang membuat populasi elang jawa semakin menurun adalah perburuan liar.
Elang jawa diburu untuk diperjualbelikan dalam perdagangan satwa liar, teman-teman.
Oleh sebab itu, kita harus bersama-sama melindungi elang jawa di habitatnya agar tidak diburu dan diperjualbelikan.
2. Pembukaan Lahan Hutan
Elang jawa tinggal di hutan, teman-teman.
Namun, kegiatan manusia yang membuka terlalu banyak lahan untuk perkebunan, pertanian, pemukiman, dan yang lainnya, bisa membuat habitat elang jawa semakin berkurang.
3. Pembalakan Hutan
Penebangan hutan secara liar atau penebangan hutan secara berlebihan juga bisa membuat habitat elang jawa berkurang.
Selain penebangan, pembakaran hutan juga bisa membuat area hutan semakin berkurang.
4. Konservasi
Konservasi elang termasuk kegiatan manusia yang berdampak baik pada populasi elang.
Konservasi elang merupakan pemeliharaan dan perlindungan pada elang. Misalnya dengan membangun penangkaran, hutan lindung, dan taman nasional.
Di sana, habitat elang bisa terjaga dan elang bisa hidup dengan baik dan aman.
Upaya Pelestarian Elang Jawa
Untuk mencegah populasi burung elang jawa semakin menurun, kita perlu melakukan upaya pelestarian. Antara lain:
- Menyadarkan masyarakat agar tidak lagi memburu elang jawa.
- Mencegah perdagangan hewan liar dan melaporkan pada pihak berwajib jika menemukan perdagangan hewan liar.
- Tidak memelihara hewan liar seperti elang jawa untuk koleksi pribadi.
- Menjaga habitat elang jawa agar tidak rusak atau semakin berkurang.
- Mendukung kegiatan konservasi elang jawa.
- Mempelajari tentang hewan liar seperti elang jawa serta cara pelestariannya.
- Melakukan kegiatan yang menjaga lingkungan sebagai upaya pelestarian alam yang menjadi habitat elang jawa.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id/
dan teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR