Bobo.id - Teman-teman, tema pembelajaran untuk kelas 5, tema 8, subtema 1 adalah tentang Manusia dan Lingkungan.
Dalam tema ini, dibahas juga mengenai air sungai, yang memiliki berbagai manfaat untuk manusia.
Salah satu soal yang ditanyakan pada materi ini adalah 'apakah air sungai bisa berkurang karena menguap saat terkena panas Matahari?'
Ketahui kunci jawabannya berikut ini, yuk!
Pentingnya Air Sungai Bagi Manusia
Air disebut juga sebagai sumber kehidupan bagi makhluk hidup. Inilah sebabnya, air merupakan hal penting yang dibutuhkan manusia.
Air bisa didapatkan dari dua tempat, yaitu air tanah dan air permukaan.
Sesuai namanya, air tanah tersimpan di dalam tanah, sedangkan air permukaan berada di permukaan, seperti air sungai.
Sama seperti air yang lainnya, air sungai juga memiliki peran penting bagi manusia.
Air sungai dapat dimanfaatkan untuk memasak, minum, memenuhi kebutuhan sehari-hari, bahkan dapat dimanfaatkan sebagai media transportasi.
Namun berbagai fungsi ini tidak dapat didapatkan oleh manusia kalau air sungai tercemar atau berkurang.
Apakah Panas Matahari Dapat Mengurangi Persediaan Air Sungai?
Air memiliki sifat dapat menguap jika terkena panas, misalnya dari terik Matahari.
Hal ini dapat kita lihat contohnya dari air yang menggenang di jalan, maka air itu lama kelamaan akan berkurang, bahkan mengering saat Matahari bersinar terik.
Lalu apakah hal ini juga akan terjadi pada air sungai?
Ternyata air sungai juga bisa berkurang karena menguap saat terkena panas Matahari, lo, teman-teman.
Pengurangan jumlah air ini terutama terjadi kalau tidak diimbangi dengan hujan yang terjadi di daratan.
Sebabnya, jumlah air sungai akan tergantung pada ada atau tidaknya hujan yang terjadi.
Akibatnya, hal ini bisa menyebabkan siklus air pada sungai jadi terganggu.
Air Sungai Tidak akan Habis karena Menguap Akibat Sinar Matahari
Kalau air sungai bisa berkurang karena menguap akibat sinar Matahari, apakah ini artinya air sungai juga bisa habis karena menguap akibat sinar Matahari?
Ternyata jawabannya adalah tidak, teman-teman.
Air sungai tidak akan habis karena menguap akibat sinar Matahari.
Hal ini disebabkan karena air mengalami siklus atau daur air, yang disebut juga siklus hidrologi.
Baca Juga: Cari Jawaban Soal Kelas 3, Tema 8 Subtema 2: Apa Arti Bermusyawarah dan Contoh Kegiatan Musyawarah?
Dalam daur air ini, air dari atmosfer akan menuju Bumi, yang nantinya kembali lagi ke atmosfer.
Ada lima tahap siklus air yang terjadi di Bumi, yaitu evaporasi, transpirasi, kondensasi, presipitasi, dan infiltrasi.
Karena siklus daur air ini terus berlangsung, inilah yang menyebabkan air sungai tidak akan habis karena penguapan yang disebabkan oleh sinar Matahari.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR