Bobo.id - Berenang adalah salah satu olahraga yang banyak diminati. Selain menyenangkan, berenang juga mendatangkan banyak manfaat.
Secara umum, manfaat berenang adalah membantu pertumbuhan tinggi badan, mengaktifkan banyak otot tubuh, meningkatkan selera makan, meringankan asma, dan mencegah penyakit rematik, jantung, serta stroke.
Baca Juga: Seperti Pahlawan, Anjing Ini Menyelamatkan Anak yang Terjebak Arus saat Berenang di Laut
Berenang bisa dilakukan dengan macam-macam gaya. Setiap gaya, punya manfaatnya sendiri.
Apa saja macam-macam gaya renang beserta manfaatnya? Yuk, cari tahu!
1. Gaya Bebas (Freestyle)
Jenis renang gaya bebas atau freestyle adalah gerakan yang dilakukan dengan cara menelungkupkan badan.
Sementara itu, tangan serta kaki melakukan tarikan dan tendangan air.
Saat berenang dengan gaya bebas, bagian wajah dan pandangan mata menghadap ke depan.
Manfaat renang gaya bebas di antaranya adalah membakar kalori dan melatih otot tangan.
2. Gaya Dada (Breaststroke)
Jenis renang gaya dada atau breaststroke mirip dengan cara yang dilakukan katak saat berenang di dalam air.
Karena itu, gaya renang satu ini sering juga disebut sebagai renang gaya katak.
Posisi tubuh renang gaya dada seperti merangkak di permukaan dan dipadukan dengan gerakan tangan serta kaki.
Manfaat renang gaya dada adalah membakar kalori dan meningkatkan kesehatan jantung.
Baca Juga: Gerak Dasar Renang Gaya Dada: Gerakan Meluncur, Gerakan Kaki, Gerakan Lengan, dan Pengambilan Napas
3. Gaya Punggung (Backstroke)
Renang gaya punggung atau backstroke sebenarnya tidak jauh berbeda dengan gaya bebas.
Tangan kanan dan kiri diangkat secara bergantian sementara posisi badan bagian depan dan wajah menghadap ke atas.
Manfaat renang gaya punggung adalah melatih otot tangan dan bisa menjaga ligamen serta sendi tetap lentur.
4. Gaya Kupu-Kupu (Butterfly Stroke)
Jenis renang gaya kupu-kupu atau butterfly stroke adalah pengembangan dari renang gaya dada.
Gaya renang kupu-kupu dilakukan dengan kedua lengan yang mengayuh bergerak ke depan secara bersamaan.
Kedua bagian tangan membentang lalu mengepak untuk mengayuh maju ke depan.
Baca Juga: Bebek Bisa Mengapung Tetapi Tidak Basah, Mengapa Begitu, ya?
Nah, gerakan dari kedua tangan tersebut menyerupai gerakan sayap kupu-kupu.
O iya, gerakan kaki juga dilakukan secara bersamaan seperti halnya putri duyung.
Manfaat renang gaya kupu-kupu adalah melatih otot tangan dan dada.
(Penulis: Rahwiku Mahanani)
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR