Meski kadang-kadang ada pembersih yang bisa bertahan lebih lama dari keterangan umur simpannya, pembersih itu mungkin tidak akan sebaik sebelumnya dan akan mengalami perubahan tampilan.
Contohnya pembersih yang beraroma minyak esensial, produk ini akan berubah jadi gelap teroksidasi. Contoh lainnya pembersih cair, yang mungkin menjadi lebih kental seiring berjalan waktu.
Baca Juga: Banyak yang Keliru, Penggunaan Baking Soda Justru Bisa Merusak 5 Hal Ini, Salah Satunya Rambut
Nah, supaya tidak sia-sia dan membusuk, kenali tanda-tanda produk pembersih yang kedaluwarsa selain dari tanggal kemasan:
1. Tumbuh Jamur di Botol
Coba perhatikan botol atau kemasan produk pembersihnya.
Jika ada jamur atau sesuatu yang aneh tumbuh di botolnya, maka kemungkinan pembersih itu sudah terlalu lama. Sebaiknya kita tidak memakainya lagi.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR