Bobo.id - Lalat sering masuk ke dalam rumah. Biasanya dia terpancing oleh adanya bau-bau tertentu di dalam rumah.
Tentunya kita tak ingin banyak lalat masuk ke rumah. Hal itu karena lalat bisa membawa berbagai bakteri penyebab penyakit.
Tak perlu khawatir, berikut adalah enam cara mudah usir lalat dari rumah. Yuk, kita cari tahu!
Baca Juga: 5 Cara Mudah Bebaskan Dapur dari Kecoak, Semut, Lalat, dan Tikus
1. Cengkih dan Lemon
Cengkih sangat harum bagi kita, tapi tidak disukai oleh lalat.
Cengkih sangat efektif dalam mengusir lalat rumah, terutama bila dicampur dengan lemon.
Untuk mengusir lalat, cengkih digunakan bersama lemon.
Caranya mudah teman-teman. Yaitu dengan mengiris lemon menjadi dua bagian dan taruh beberapa butir cengkih di atasnya.
Bila ingin aromanya lebih semerbak, kita bisa mengaduknya di wadah lalu biarkan di ruangan yang banyak lalatnya.
2. Daun Mint
Daun mint bisa juga menjadi bahan semprotan lalat yang aman.
Sebab, aroma daun mint tidak disukai oleh lalat.
Caranya, cukup larutkan daun mint dengan air secukupnya, lalu semprotkan pada ruangan.
3. Serai
Serai atau sering kita sebut dengan sereh, tidak hanya akan membuat lalat menjauh dari rumah, tapi juga akan membuat rumah kita menjadi wangi.
Lalat tidak menyukai bau serai, sama seperti lavender dan banyak tanaman dan minyak lainnya.
Jadi, kita bisa menggunakan minyak esensial dari serai untuk membuat semprotan lalat, yang juga berfungsi sebagai penyegar ruangan.
Baca Juga: Ampuh Usir Bau Tak Sedap dari Kamar Mandi, Gunakan 3 Bahan Alami Ini
4. Cuka dan Sabun Cuci Piring
Campuran cuka dan sabun cuci piring bisa membantu kita untuk menjebak lalat.
Caranya campurkan sekitar cuka apel dan beberapa tetes sabun cuci piring ke dalam gelas tinggi.
Tutupi rapat gelas dengan bungkus plastik, kemudian buat lubang kecil di atasnya. Lalat akan tertarik pada cuka di dalam gelas dan akan masuk melalui lubang pada plastik.
Nantinya lalat akan terjebak di cairan sabun cuci piring dan tak bisa keluar lagi.
5. Cabai Rawit dan Air
Siapa sangka ternyata cabai rawit bisa membantu mengusir lalat dari rumah.
Kita cukup campur cabai rawit dengan air dan semprotkan di sekitar rumah untuk mencegah lalat masuk ke rumah.
Baca Juga: Tak Perlu Repot Pakai Bahan Kimia, 6 Tanaman Cantik Ini Bisa Bantu Usir Nyamuk dari Rumah
6. Minyak Lavender
Minyak lavender sangat populer sebagai minyak aroma terapi.
Namun minyak ini bisa juga sebagai anti serangga alami, lo.
Lavender telah digunakan oleh orang-orang di masa lalu untuk melindungi pakaian dari ngengat dan serangga lainnya.
Minyak lavender bisa mencegah gigitan nyamuk serta gigitan serangga lainnya.
Minyak esensial ini bisa membantu mengusir lalat dan kutu.
Caranya mudah sekali teman-teman, cukup celupkan spons atau kain kedalam minyak lavender.
Biarkan kain di sekitar ruangan dimana lalat hinggap.
(Penulis: Yomi Hanna/Sarah Nafisah)
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR