Bobo.id - Agar tidur terasa lebih nyaman, ada yang memilih untuk tidur dengan memakai bantal, guling, dan selimut.
Namun ada juga yang merasa lebih nyaman kalau tidur tanpa menggunakan bantal.
Bahkan sebagian orang ada yang menganggap kalau tidur tanpa menggunakan bantal akan lebih sehat, nih.
Kalau teman-teman, lebih suka tidur menggunakan bantal atau tanpa bantal?
Benarkah tidur tanpa bantal juga lebih sehat?
Cari tahu, yuk, lebih sehat tidur tanpa bantal atau menggunakan bantal dan apa efeknya untuk kesehatan!
Baca Juga: Padahal Banyak yang Pakai di Rumah, Mengapa Tidak Ada Bantal Guling di Hotel?
Dilakukan Penelitian Tidur Menggunakan dan Tanpa Bantal
Nah, untuk mengetahui efek tidur tanpa maupun menggunakan bantal, maka dilakukan penelitian pada 1.600 orang yang terlibat dalam penelitian.
Peserta penelitian diminta untuk tidur menggunakan lima bantal lalu diminta untuk tidur tanpa menggunakan bantal sama sekali.
Dari penelitian yang dilakukan, menunjukkan kalau hampir setengah peserta penelitian memilih untuk tidur tanpa menggunakan bantal, nih, teman-teman.
Alasannya adalah karena pilihan dan kualitas bantal yang digunakan saat tidur tidak memberikan kenyamanan.
Padahal, tidur dengan bantal yang tidak nyaman akan membuat tidur kita menjadi tidak nyenyak dan menimbulkan beberapa efek, lo, seperti lelah dan mengantuk pada esok harinya.
Baca Juga: Pernah Cegukan saat Mengonsumsi Makanan Pedas? Cari Tahu Sebabnya, yuk!
Lebih Sehat Tidur Menggunakan Bantal atau Tanpa Bantal?
Menurut para ahli, tidur menggunakan bantal maupun tanpa bantal ternyata tergantung pada kenyamanan teman-teman saat tidur, kok.
Mungkin ada teman-teman yang lebih nyaman tidur menggunakan bantal, tapi ada juga yang merasa nyaman jika tidur tanpa bantal.
Kalau tidur dengan bantal bisa membuat tidur menjadi lebih nyenyak, maka teman-teman bisa tidur menggunakan bantal setiap malamnya.
Namun kalau tidur menggunakan bantal membuat teman-teman tidak nyaman, maka kita bisa, lo, tidur tanpa menggunakan bantal.
Hal yang harus diperhatikan saat tidur adalah kita menemukan posisi senyaman mungkin agar tidur selalu nyenyak dan tidak menganggu aktivitas keesokan harinya.
Ada Kondisi Tertentu yang Membutuhkan Tidur Menggunakan Bantal
Meskipun kita harus menentukan posisi tidur yang nyaman, baik itu tanpa bantal atau menggunakan bantal, ternyata ada kondisi kesehatan tertentu yang disarankan tidur menggunakan bantal, lo.
Bagi orang yang punya masalah kesehatan tertentu, seperti sleep apnea, GERD atau asam lambung yang naik, maupun nyeri leher, maka sebaiknya tidur menggunakan bantal.
Penyebabnya adalah karena ketiga penyakit ini sering menganggu tidur dan membuat tidur menjadi tidak nyenyak, teman-teman.
Sleep apnea adalah sebuah kondisi atau gangguan tidur yang menyebabkan penderitanya berhenti bernapas selama beberapa saat ketika tidur.
Baca Juga: Harus Bawa Colokan Listrik yang Berbeda Kalau ke Luar Negeri, Mengapa Colokan Listrik Berbeda-beda?
Kondisi ini akan membuat penderitanya terbangun dari tidurnya dengan napas yang terengah-engah seperti kehabisan napas.
Nah, dengan menggunakan bantal, maka kondisi ini bisa dicegah, teman-teman.
Penderita GERD atau asam lambung yang naik juga disarankan untuk tidur menggunakan bantal, lo.
Baca Juga: Waspada Diabetes, 6 Gejala Ini Bisa Jadi Pertanda Gula Darah Meningkat
Posisi kepala yang lebih tinggi dari perut akan membantu mencegah asam lambung naik ke tenggorokan saat tidur.
Sedangkan pada orang yang mengalami sakit leher, penggunaan bantal saat tidur akan membantu menjaga tulang belakang pada posisi yang tepat sehingg tidak menambah parah sakit leher yang diderita.
Pilihan Bantal Juga Harus Diperhatikan
Selain memperhatikan kenyamanan saat tidur, pilihan bantal yang kita gunakan saat tidur juga harus diperhatikan, teman-teman.
Pilihan bantal harus diperhatikan agar tidak membuat tidur terganggu dan memperburuk beberapa kondisi kesehatan yang sudah Bobo sebutkan sebelumnya.
Sebaiknya kita memilih bantal yang lembut, empuk, dan halus serta memilih bentuk bantal sesuai dengan kondisi yang dimiliki.
Baca Juga: Jangan Lagi Bersihkan Muka dengan Tisu Basah, Bisa Berbahaya untuk Kulit! Salah Satunya Jadi Iritasi
Misalnya kalau kita mengalami kondisi GERD maupun sleep apnea, maka sebaiknya teman-teman menggunakan bantal yang berbentuk bidang miring, yaitu tinggi di bagian kepala atas dan semakin menurun di daerah leher dan bahu.
Nah, kalau kita mengalami kondisi sakit leher, sebaiknya bantal yang dipilih adalah yang tidak terlalu tinggi agar otot leher tidak semakin tegang dan membuat leher semakin sakit.
Tonton video ini juga, yuk!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR