4. Lemon
Sifat lemon yang asam dan baunya yang khas bisa bermanfaat untuk hilangkan bau pada wadah plastik.
Caranya, kita bisa cuci wadah dengan air lemon atau bisa gosok potongan lemon pada seluruh sisi wadah.
Setelah itu bilas sampai bersih.
Baca Juga: 3 Hal Berbahaya yang Jadi Penyebab Kotoran Kucing Lebih Bau dari Biasanya
5. Bubuk Kopi
Bubuk kopi punya aroma harum yang khas. Bahkan ia bisa dimanfaatkan sebagai pengharum ruangan juga, lo.
Tak hanya itu, bubuk kopi juga bisa bantu menyerap bau tidak sedap pada wadah plastik.
Kita cukup masukkan bubuk kopi kering lalu diamkan di dalam wadah sampai bau tak sedapnya hilang.
Cara lainnya, kita bisa buat pasta kopi dengan mencampurkan bubuk kopi dengan sedikit air hangat.
Oleskan ke permukaan wadah plastiik, diamkan hingga baunya hilang. Lalu bilas hingga bersih.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Source | : | thekitchn.com,Huffpost |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR