Bobo.id - Cacing senang berada di tempat yang lembap. Itu sebabnya, kadang-kadang cacing bisa ditemukan di kamar mandi karena ia merayap dari saluran pembuangan air.
Teman-teman pernah menemukan cacing di kamar mandi?
Kebanyakan cacing yang keluar dari saluran pembuangan air itu adalah bentuk larva dari lalat.
Lalat ini senang memakan sisa-sisa makanan, hewan-hewan kecil, dan tumbuhan. Nah, kadang-kadang, ada sisa sampah atau makanan yang menumpuk di saluran pembuangan di kamar mandi ketika kita cuci tangan.
Baca Juga: Pakai 3 Bahan Ini untuk Bersihkan Lantai Kamar Mandi dengan Mudah, Salah Satunya Cuka
Inilah yang menjadi makanan lalat tadi. Sehingga, lalat dan cacing pun jadi berkembang biak di saluran air.
Lalu, bagaimana caranya untuk membasmi cacing di saluran pembuangan air?
Bersumber dari Kompas.com, inilah lima cara yang bisa kamu lakukan agar cacing takut untuk kembali lagi:
Baca Juga: 7 Jenis Ikan yang Pantang Dikonsumsi Meski Rasanya Sangat Enak
1. Gunakan Insektisida
Pertama, siapkanlah insektisida dalam bentuk botol semprot. Lalu, semprotkan ke tempat yang sering dilewati cacing.
2. Gunakan Air Panas
Kedua, minta tolong orang dewasa atau ahlinya, untuk membuka penutup saluran pembuangan air di kamar mandi.
Siram saluran pembuangan yang sudah terbuka tadi dengan air panas. Tapi, harus hati-hati, ya, jangan sampai tumpah atau melukaimu.
Baca Juga: 4 Bahan di Rumah yang Bisa Bantu Bersihkan Lantai Kamar Mandi dengan Mudah dan Cepat
3. Bersihkan Kotoran yang Menumpuk
Ketiga, setelah langkah 1 dan langkah 2 sudah dilakukan, saatnya membersihkan kotoran yang menumpuk.
Sebab, seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, kotoran yang menumpuk bisa jadi makanan larva lalat atau cacing.
4. Gunakan Sikat Kecil
Keempat, jika kotoran sulit dibersihkan karena saluran terlalu keci, gunakanlah sikat yang kecil. Kita bisa gunakan sikat gigi bekas untuk membersihkannya.
5. Tutup Lagi Saluran Pembuangannya
Kelima, jangan lupa tutup lagi saluran pembuangannya. Sebelum ditutup, pastikan kalau semuanya sudah benar-benar bersih.
Baca Juga: 3 Cara Menghilangkan Jamur dan Lumut di Kamar Mandi, Mudah Dicoba!
Agar cacing takut untuk kembali lagi, gunakanlah pembersih khusus untuk saluran pembuangan air. Ikuti langkah-langkah yang tertera di kemasan atau buku petunjuk.
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR