Bobo.id - Anjing adalah salah satu hewan yang banyak dipelihara di rumah. Sebab, anjing memang dikenal lucu, cerdas, dan setia.
Mempunyai hewan peliharaan tentunya juga bisa menghidupkan suasana rumah dan membuat lebih bersemangat.
Banyak jenis anjing yang bisa dipelihara. Tetapi, terkadang merawat hewan peliharaan seperti anjing, banyak yang masih bingung.
Baca Juga: Termasuk Masalah Berat Badan, Ketahui Berbagai Penyebab Anjing Memiliki Ketombe
Terutama memelihara bagi pemula. Lalu, hal-hal apa saja yang perlu diperhatikan ketika merawat anjing untuk pemula?
Berikut tips yang perlu diperhatikan ketika merawat anjing peliharaan.
Baca Juga: Suka Nonton YouTube? Simak Tips Memilih Konten yang Tepat dan Cara Mengunduh Videonya
Makanan Anjing
Pastikan teman-teman hanya memberi makanan anjing. Sesuaikan makanan anjing dengan kebutuhan, baik makanan basah atau makanan kering.
Jangan sembarangan memberikan anjing makanan. Karena, dapat berpengaruh pada bulu dan menyebabkan kerontokan.
Berilah anjing makanan yang bernutrisi dan konsultasikan kesehatan anjing dengan dokter hewan untuk memberikan suplemen dan vaksin.
Baca Juga: Bikin Terharu, Anjing Setia Ini Berlari Mengejar Ambulans yang Membawa Pemiliknya, Simak Kisahnya
Memandikan Anjing
Mandikan anjing minimal dua kali dalam sebulan atau sesuai kebutuhan.
Mandikan anjing dengan sampo khusus anjing agar rambutnya tidak rontok.
Rawat juga bagian mulut anjing. Sikat gigi anjing tiap kali memandikan dan sering konsultasikan kesehatan mulut anjing di dokter hewan.
Setelah dimandikan, keringkan menggunakan pengering rambut dan handuk.
Melatih Anjing
Pada umumnya, anjing mudah dilatih. Latihlah anjing peliharaan teman-teman menggunakan kotak kotoran, bermain bola, dan lain-lain.
Dengan melatih anjing peliharaan, akan membangun hubungan yang dekat antara anjing dan pemiliknya.
Ajarkan anjing peliharaan apa yang dibolehkan dan apa yang tidak diperbolehkan.
Baca Juga: Tidak Semua Anjing Jago Berenang, Ini 7 Ras Anjing yang Kesulitan Berenang
Tempat Tidur Anjing
Sediakan tempat tidur anjing yang aman, nyaman, dan bersih. Pastikan kandang tidak terlalu sempit.
Berikanlah ruang pribadi bagi anjing peliharaan, baik di luar rumah atau di dalam rumah.
Nah, itu teman-teman bagaimana merawat anjing sebagai pemula.
Pastikan anjing yang dipelihara merasa aman dan terpenuhi kesehatannya.
Jika anjing peliharaan terlihat sakit, segera minta pertolongan pada dokter hewan terdekat.
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Cara Bersikap terhadap Barang yang Dipakai, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Kompas.com,IDea,Nakita |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR