5. Sage
Sage merupakan tanaman herbal yang terkenal dijadikan obat.
Selain itu sage juga terkenal karena dijadikan bumbu dan rempah dalam masakan.
Bukan hanya berfungsi sebagai obat dan bumbu, ternyata sage dipercaya bisa membaca keberuntungan, lo.
Keberuntungan yang dibawa oleh tanaman ini berupa menjauhkan hal-hal buruk yang bisa terjadi.
Bahkan beberapa orang percaya bahwa daun sage yang dibakar bisa mengusir roh-roh jahat, lo.
Baca Juga: Tips Menanam Lidah Mertua dengan Mudah, Mulai dari Tunas Hingga Penyiramannya
6. Sri Rejeki
Wah, namanya saja sudah membawa keberuntungan, nih. Selain dengan nama Sri Rejeki, tanaman ini juga dikenal di Indonesia dengan sebutan aglonema.
Hal itu karena tanaman ini memiliki nama ilmiah Aglaonema.
Tanaman ini memiliki daun dengan corak warna hijau yang berlainan dan campuran warna merah.
O iya, tanaman ini juga cocok dijadikan tanaman hias di pekarangan rumah kita.
Source | : | rd.com |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR