Ketika demam, suhu tubuh kita akan lebih tinggi dari biasanya dan karena suhu lingkungan sekitar lebih rendah, maka tubuh menganggap kita sedang berada di tempat yang lebih dingin.
Akibatnya, tubuh akan menerima perintah dari otak untuk menggerakkan otot-otot di bawah kulit sehingga membuat seluruh tubuh menggigil.
Menggigil sendiri merupakan bentuk pertahanan tubuh terhadap udara dingin yang menyebabkan otot tubuh bereaksi dengan cepat dan berulang untuk meningkatkan suhu tubuh.
Hal ini sebenarnya sama seperti saat kita menggigil karena berada di tempat yang lebih dingin, seperti di pegunungan atau ruangan ber-AC.
Baca Juga: Apakah Anak-Anak Penyintas COVID-19 Perlu Diberikan Vaksin? Ini Penjelasannya
Suhu Tubuh Manusia Berbeda-beda Sesuai Usianya
Untuk mengetahui seberapa tinggi suhu tubuh saat demam, maka kita akan menggunakan alat berupa termometer.
Sebelumnya, Bobo sudah menuliskan, nih, kalau demam terjadi saat suhu tubuh seseorang berada di atas suhu normal.
Terbit Hari Ini, Mengenal Dongeng Seru dari Nusantara di Majalah Bobo Edisi 35, yuk!
Source | : | Hello Sehat,Halodoc.com,Mental Floss |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR