Sikap Tommy Menjadi Semakin Lembut Sejak Kelahiran Macie
Dengan adanya anggota keluarga baru, yaitu Macie yang baru lahir, Kak Nick dan Kak Hayley berharap Tommy juga bisa bersikap lembut seperti kepada Kak Nick dan keluarganya.
Ternyata sikap Tommy sejak Macie lahir sesuai dengan harapan Kak Nick dan Kak Hayley.
Sejak Macie lahir, Tommy selalu berbaring di sebelah Macie dan selalu ingin berada di dekat bayi perempuan ini.
Bahkan sejak Macie pertama kali sampai ke rumah, Tommy selalu ingin berbaring di dekat Macie, tapi tidak pernah menyentuhnya.
Baca Juga: Waspada, Kucing Juga Bisa Terkena Penyakit Jantung, Kenali Gejala Penyakit Jantung pada Kucing
Tommy Merengek kalau Macie Menangis
Selain menjadi sahabat manusia, anjing juga peka terhadap suara apapun yang ada di sekitarnya.
Hal ini juga terjadi pada Tommy, yang peka terhadap suara tangisan Macie.
Setiap Macie menangis, Tommy akan ikut merengek pada hari-hari pertama Macie berada di rumah.
Namun setelah beberapa waktu, Tommy mulai terbiasa dengan suara dan aroma Macie.
Bukan hanya mulai terbiasa, Tommy kemudian akan menghibur Macie saat bayi perempuan ini menangis.
Source | : | The Dodo |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR