Paragraf 3
Selain itu, otot dalam tubuh manusia juga berperan dalam gerakan manusia yang tidak disengaja. Gerak manusia yang tidak disengaja adalah gerakan yang terjadi secara otomatis. Contoh gerak yang tidak disengaja antara lain pernapasan, gerak pencernaan makanan melalui sistem pencernaan, dan detak jantung.
Ide pokok dalam paragraf 3 terletak di awal paragraf, yaitu pada kalimat 1. Bunyi kalimat 1, yaitu "Selain itu, otot dalam tubuh manusia juga berperan dalam gerakan manusia yang tidak disengaja."
Paragraf 4
Otot dalam tubuh juga berfungsi memberikan dukungan. Otot-otot dalam tubuh manusia, khususnya otot-otot pada rangka bekerja untuk mendukung tubuh. Misalnya ketika duduk dan berdiri, otot-otot rangka ini akan melakukan penyesuaian gerakan dengan memperkuat sendi dengan menopang tulang sehingga berada pada posisi yang tepat. Selain itu otot rangka juga memegang peranan penting dalam menentukan kekuatan tubuh secara keseluruhan dan kemampuan untuk melakukan aktivitas fisik. Dengan otot yang kuat maka kesehatan tubuh kita juga akan terjaga dan kita pun akan bisa melakukan berbagai gerakan.
Baca Juga: Jenis-Jenis Paragraf dan Contohnya: Paragraf Deduktif, Induktif, Deduktif-induktif, dan Ineratif
Ide pokok dalam paragraf 4 terletak di awal paragraf, yaitu pada kalimat 1. Bunyi kalimat 1, yaitu "Otot dalam tubuh juga berfungsi memberikan dukungan."
paragraf 5
Fungsi lain dari otot adalah untuk mempertahankan postur tubuh. Otot-otot rangka membantu manusia misalnya untuk berdiri dan mempertahankan sikap tegak. Dalam hal ini otot-otot tersebut juga membantu menjaga keseimbangan tubuh.
Ide pokok dalam paragraf 5 terletak di awal paragraf, yaitu pada kalimat 1. Bunyi kalimat 1, yaitu "Fungsi lain dari otot adalah untuk mempertahankan postur tubuh."
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Materi Pelajar |
Penulis | : | Ikawati Sukarna |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR