Tumbuhan yang hidup di wilayah dataran rendah dapat tumbuh dengan subur, karena suhu lingkungan dan kondisi tanah yang baik.
Suhu yang tidak terlalu dingin atau panas, membantu tanaman tumbuh dan berkembang.
Jenis tanah pada wilayah dataran rendah adalah tanah alluvial, yaitu tanah hasil endapan yang subur.
Wilayah dataran rendah juga mengandung aliran air yang melimpah sehingga dapat menunjang kegiatan pertanian.
Baca Juga: Keragaman Kegiatan Ekonomi Masyarakat Indonesia: Pertanian, Peternakan, Perikanan, dan Kehutanan
2. Peternakan
Di wilayah dataran rendah, kegiatan peternakan juga berkembang karena suhu yang tepat dan sumber daya alam melimpah.
Sehingga hewan-hewan ternak dapat menemukan makanannya dengan mudah dan tidak memiliki masalah dengan suhu.
Hewan-hewan peternakan juga bisa hidup dengan baik di wilayah dataran rendah karena beragam jenis tumbuhan dapat hidup subur di wilayah ini.
Jadi, pertanian dan peternakan saling menguntungkan jika dilakukan di wilayah dataran rendah.
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR