Berdasarkan letak geografisnya, Singapura berbatasan dengan Selat Johor di sebelah barat dan sebelah utara.
Serta berbatasan dengan Selat Singapura di sebelah timur dan selatan.
4. Thailand
Thailand terletak di antara 6º Lintang Utara hingga 21º Lintang Utara serta 97º Bujur Timur hingga 106º Bujur Timur.
Letak geografis Thailand yaitu sebelah utara berbatasan dengan Myanmar dan Laos, sebelah selatan berbatasan dengan Malaysia dan Teluk Thailand.
Sedangkan sebelah timur berbatasan dengan Kamboja dan Laos, dan sebelah barat berbatasan dengan Myanmar.
Baca Juga: 6 Contoh Negara ASEAN yang Berbentuk Republik, Mulai dari Indonesia hingga Filipina
5. Brunei Darussalam
Brunei Darussalam terletak pada 4° Lintang Utara sampai 6° Lintang Utara dan 114° Bujur Timur - 115° Bujur Timur.
Berdasarkan letak geografis, berikut ini batas wilayah Brunei Darusallam.
Bagian selatan, timur, dan barat berbatasan dengan negara bagian Serawak (Malaysia). Bagian utara berbatasan dengan Laut Cina Selatan.
6. Kamboja
Letak astronomis negara Kamboja yaitu 10° Lintang Utara sampai 15° Lintang Utara dan 102° Bujur Timur - 108° Bujur Timur.
Sedangkan letak geografisnya adalah sebelah utara berbatasan dengan Thailand dan Laos dan sebelah selatan berbatasan dengan Laut Cina Selatan.
Sebelah barat berbatasan dengan Thailand serta sebelah timur berbatasan dengan Vietnam.
7. Filiphina
Filiphina terletak pada 5° Lintang Utara sampai 21° Lintang Utara dan 117° Bujur Timur - 126° Bujur Timur.
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR