Diletakan di posisi tengah, simbol ini melambangkan bahwa negara Indonesia adalah negara yang religius.
Dengan begitu, Indonesia mengaku sebagai negara yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan yang Maha Esa sesuai dengan kayakinan setiap agama dan kepercayaan masing-masing.
Dari sila ini, teman-teman akan belajar tentang nilai toleransi antar umat beragama.
Melalui sila pertama ini, semua masyarakat Indonesia harus selalu saling menghormati kepercayaan yang berbeda-beda.
Dengan begitu kerukunan antar umat beragama akan terbentuk.
Baca Juga: Penerapan Pancasila Sila Pertama hingga Kelima di Lingkungan Rumah
2. Kemanusiaan yang Adil dan Beradab
Sila kedua ini disimbolkan dengan gambar rantai.
Pada gambar ini digunakan latar belakang warna merah yang menjadi dasar kemanusiaan yang adil dan juga beradab.
Selain itu, simbol rantai pada sila kedua ini terdiri dari 17 sambungan yang tidak terputus.
Simbol itu menandakan generasi penerus yang turun menurun dan tidak akan putus.
Dari sila itu, nilai yang bisa diambil adalah adanya kesetaraan antar semua manusia.
Kesetaraan itu harus membuat teman-teman tidak ragu untuk saling menolong dan menjaga sesama.
Bahkan keadian dan kebenaran pun harus diberikan setara pada semua warga Indonesia.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | bpip.go.id |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR