Bobo.id - Setiap daerah memiliki kenampakan alam yang berbeda-beda dengan jenis tumbuhan yang berbeda pula.
Tumbuhan yang tumbuh di suatu daerah, belum tentu dapat tumbuh dengan subur di daerah lainnya.
Hal ini dapat terjadi karena keadaan alam berupa suhu, kelembapan udara, keadaan tanah, dan sumber air dari setiap wilayah tidak sama.
Seperti yang kita tahu, suhu, kelembapan udara, keadaan tanah, dan sumber air merupakan faktor-faktor yang memengaruhi pertumbuhan tanaman.
Nah, pada pelajaran tematik kelas 4 SD tema 3 ini, teman-teman akan menemukan pertanyaan mengenai hubungan antara suatu wilayah dengan jenis tumbuhan.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 3, Apakah Keadaan Alam Memengaruhi Pertumbuhan Tanaman?
Khususnya pada dataran tinggi, berikut ini jenis-jenis tumbuhan yang cocok tumbuh di wilayah tersebut.
Penjelasan ini juga bisa kamu gunakan untuk menemukan kunci jawaban dari soal "tumbuhan apa saja yang cocok tumbuh di dataran tinggi?".
Lokasi Dataran Tinggi
Dataran tinggi merupakan dataran yang berlokasi di daerah pegunungan dengan ketinggian 500 meter di atas permukaan laut.
Dataran tinggi juga disebut dengan plato dengan ketinggian mencapai 700 meter di atas permukaan laut.
Oleh karena itu, biasanya dataran tinggi memiliki suhu yang dingin.
Ciri-Ciri Dataran Tinggi
Dataran tinggi memiliki ciri bentuk permukaan alam yang bergelombang atau berbukit.
Suhu lingkungan dataran tinggi merupakan suhu yang dingin, berbeda dengan pantai dan dataran rendah.
Walaupun bersuhu dingin, ternyata kelembapan udara di wilayah dataran tinggi juga rendah, lo, teman-teman.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 3, Apa yang Perlu Diperhatikan sebelum Menanam Tanaman?
Dengan begitu, tidak semua jenis tumbuhan cocok ditanam di daerah seperti ini.
Jenis Tumbuhan yang Cocok dengan Dataran Tinggi
Berikut ini jenis tanama yang cocok dengan keadaan alam di dataran tinggi.
1. Tanaman Sayur Selada
Selada merupakan salah satu jenis sayur yang dikonsumsi oleh masyarakat untuk memenuhi kebutuhan nutrisi harian.
Selada cocok tumbuh di lingkungan dengan ketinggian antara 500 sampai 2000 meter di atas permukaan laut.
Oleh karena itu, selada merupakan tumbuhan yang cocok tumbuh di wilayah dataran tinggi dengan tanah yang gembur tanpa genangan air.
2. Tumbuhan Buah Stroberi
Buah yang mungil dan manis dan menjadi kesukaan banyak orang ini juga cocok tumbuh di dataran tinggi.
Alasannya karena tumbuhan stroberi adalah jenis tumbuhan subtropis yang membutuhkan temperatur 17 hingga 20 derajat Celcius.
Baca Juga: Kondisi Iklim dan Bentuk Muka Bumi di Indonesia, Materi Kelas 4 SD Tema 3
3. Tumbuhan Buah Apel
Buah apel biasanya memang mudah ditemukan pada wilayah yang bersuhu dingin.
Tumbuhan buah apel ini sebaiknya ditanam pada lingkungan yang memiliki iklim kering dengan tingkat kelembapan udara yang tinggi.
Namun, curah hujan tinggi dapat mengganggu pertumbuhan dan perkembangan buah.
Nah, itulah 3 jenis tumbuhan yang cocok tumbuh di wilayah dataran tinggi, teman-teman.
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR