Bobo.id - Sarang laba-laba akan membuat rumah menjadi kotor dan terkesan horor atau menakutkan.
Laba-laba bisa masuk ke dalam rumah tanpa disadari dan membentuk sarang di berbagai sudut.
Selain itu, hewan ini juga sering membuat sarang di lagit-langit atau sekitar lampu.
Sarang laba-laba ini bukan hanya membuat tampilan rumah buruk, tapi juga bisa berbahaya bagi orang yang memiliki alergi.
Jaring laba-laba tersebut bisa memerangkap debu sehingga membuat rungan mudah kotor.
Baca Juga: Bahaya Kotoran Tikus di Dalam Rumah, Ini Cara Membersihkannya yang Aman
Teman-teman bisa mengurangi sarang laba-laba yang ada di dalam rumah dengan cara mencegah hewan tersebut masuk ke dalam rumah.
Sebelum mengursi laba-laba, teman-teman harus membersihkan sarang yang ada di dalam rumah.
Lalu gunakan beberapa bahan berikut untuk usir laba-laba.
1. Minyak Peppermint
Laba-laba adalah jenis hewan yang tidak tahan dengan aroma dari minyak peppermint.
Karena itu, minyak ini sangat cocok untuk membuat laba-laba pergi.
Caranya cukup campurkan minyak peppermint dengan air dalam sebuah botol semprot.
Lalu semprotkan larutan itu ke seluruh bagian rumah.
2. Larutan Cuka
Bila tidak memiliki peppermint, teman-teman bisa menggunakan cuka.
Cara penggunaannya sama dengan minyak peppermint, yaitu mencampurkan cuka dengan air dalam botol semprot.
Lalu semprotkan larutan tersebut ke seluruh ruangan.
Mungkin aroma cuka akan membuat teman-teman kurang nyaman, maka bukalah jendela saat menggunakan larutan tersebut.
Baca Juga: Tak Perlu Repot Lagi Usir Serangga di 3 Area Ini di Rumah, Coba Pakai Cara Mudah dan Cepat Ini
3. Bawang Putih
Ada juga bumbu dapur yang bisa membuat laba-laba pergi dan tidak kembali. Bumbu dapur itu adalah bawang putih yang memiliki aroma menyengat.
Laba-laba tidak menyukai aroma dari bawang putih yang kuat itu.
Teman-teman bisa memanfaatkan hal itu dengan membuat larutan bawang putih.
Caranya cukup memarkan bawang putih atau tumbuk hingga halus, lalu campurkan dengan air.
Aduk campuran itu hingga rata, lalu pindahkan air ke dalam botol semprot. Semprotkan larutan ke beberapa sudut yang sering di datangi laba-laba.
Namun, jangan semprotkan larutan ini terlalu banyak, karena bisa membuat mata pedas dan aroma ruangan menjadi tidak nyaman.
Baca Juga: Jangan Sampai Salah dan Bikin Rumah Kotor, Ini 4 Penyebab Debu Bisa Kembali dengan Cepat
4. Jeruk
Bahan alami trakhir yang bisa digunakan adalah jeruk.
Jeruk adalah salah satu buah yang memiliki aroma menyengat namun segar.
Walau segar, laba-laba tidak menyukai aroma buah satu itu.
Untuk menggunakan jeruk sebagai pengusir laba-laba, teman-teman hanya membutuhkan bagian kulit.
Oleskan kulit jeruk di sepanjang kusen pintu dan jendela, serta beberapa tempat yang sering dikunjungi laba-laba.
Selain itu, gunakan juga pengharum ruangan dengan aroma jeruk agar laba-laba tidak datang lagi.
Penggunaan bahan alami itu juga harus diikuti dengan membersihkan rumah secara rutin, ya.
Lalu jangan terlalu sering membuaka jendela atau pintu terlalu lama, karena laba-laba bisa masuk dengan mudah.
Nah, itu tadi beberapa cara alami mengusir laba-laba masuk ke dalam rumah.
Ada banyak bahan alami dari kulit jeruk hingga bawang putih, yang bisa digunakan untuk mengusir laba-laba.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com,nakita.grid.id |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR