4. Menghabiskan Sebagian Besar Waktunya untuk Tidur
Dalam sehari, berapa jam yang teman-teman habiskan untuk tidur? Bagi anak-anak seusia kita, waktu yang dibutuhkan untuk tidur malam adalah sekitar 8-9 jam per hari.
Nah, berbeda dengan manusia, singa ternyata menghabiskan sebagian besar waktunya dalam sehari hanya untuk tidur.
Bahkan dalam sehari, singa bisa tidur selama 20 jam, teman-teman. Wah, lama sekali, ya.
Baca Juga: Tak Hanya Menggonggong, 3 Bahasa Tubuh Ini Juga Perlu Dimengerti Para Pemilik Anjing
Sedangkan empat jam sisa dalam sehari ini digunakan untuk berburu selama tiga jam dan satu jam untuk makan.
Ternyata, ada berbagai fakta unik singa, ya, teman-teman. Kalau ingin mengetahui fakta lainnya tentang singa, tonton video ini, yuk!
-----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR