4. Adanya Lingkungan Hijau
Tumbuhan hijau di halam sekolah adalah hal yang penting.
Dengan adanya pohon-pohon, udara di sekitar sekolah akan sejuk dan asri.
Selain itu asupan oksigen di sekolah juga akan tercukupi dengan adanya pohon-pohon.
5. Memiliki Area Olahraga
Area olahraga adalah salah satu indikator sekolah sehat yang sudah ditentukan oleh pemerintah.
Adanya area olahraga di sekolah, bisa menjadi area bermain dan berolahraga sehingga siswa dan seluruh warga sekolah menjadi lebih sehat.
Baca Juga: Contoh Hidup Rukun di Masyarakat dan Sekolah, Materi Kelas 3 SD Tema 4
6. Kantin yang Bersih
Kondisi kebersihan tempat makan yaitu kantin juga harus diperhatikan.
Kebersihan kanting juga merupakan salah satu indikator sekolah sehat dari pemerintah.
Tempat makan yang bersih, menandakan makanan yang dikonsumsi dalam kondisi bersih.
Untuk memenuhi semua ciri dari sekolah sehat perlu adanya kerja sama dari semua warga sekolah.
Menjaga kebersihan dan merawat taman adalah tanggung jawab seluruh warga sekolah termasuk siswa.
Nah, itu tadi pengertian dan ciri-ciri sekolah sehat.
Untuk itu teman-teman harus menjaga kebersihan agar sekolah tidak menjadi sarang penyakit.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia
Source | : | Kompas.com,kemdikbud.go.id,Adjar.id |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR