Makna dari sila ketiga ini mengajarkan kita untuk mengembangkan rasa cinta tanah air.
Karena kita harus bangga terhadap keberagaman alam, seni, hingga kebudayaan yang ada di Indonesia.
Sejak jaman penjajahan, para pahlawan bersatu padu melawan penjajah tanpa membeda-bedakan golongan.
Setiap daerah melakukan perlawanannya masing-masing demi menjaga keutuhan bangsa.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 4, Mengapa Hutan di Kalimantan Terus Berkurang?
Jadi, setelah sudah merdeka, kita harus meneruskan perjuangan pahlawan untuk menjaga keutuhan bangsa dan negara.
Caranya yaitu menghargai, menghormati, dan bersikap toleransi terhadap perbedaan.
Sehingga tidak menimbulkan adanya perpecahan antargolongan yang merugikan keutuhan bangsa dan negara.
Nah, itulah teman-teman penjelasan mengenai makna Pancasila sila ke-3.
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR